"Pemain kelahiran Brasil tersebut akan mengisi posisi sebagai penyerang dalam skuad Sape Kerrab di putaran kedua ini. Welcome back, Beto Goncalves!"
Selain Beto dan Yu Hyun-koo, Persis Solo juga dirumorkan akan ditinggal sejumlah pemain lagi.
Namun, hingga kini belum ada pengumuman resmi terkait kabar tersebut.
Baca juga: Inikah Tanda-Tanda Egy Maulana Vikri Bukan Lagi Pemain FK Senica?
Kepergian Sosok Penting Rans Cilegon Bikin Raffi Ahmad Gigit Jari
Baca juga: Rans Cilegon FC Lolos ke Liga 1, Raffi Ahmad: Di Luar Ekspektasi, Sebenarnya Targetnya Tahun Ketiga
Bos Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, harus gigit jari setelah timnya gembos usai dipastikan promosi ke Liga 1 musim depan.
Rans Cilegon FC harus kehilangan sang pelatih, Rahmad Darmawan.
Rahmad Darmawan dibajak oleh klub Liga 1, Barito Putera.
Selain Rahmad Darmawan, Rans Cilegon FC juga kehilangan sang kapten, Hamka Hamzah.
Hamka Hamzah mengisyaratkan akan segera gantung sepatu karena mengalami cedera.
Seperti diketahui, Rans Cilegon FC dipastikan akan mentas di Liga 1 musim depan.
Baca juga: Curhat Hamka Hamzah Seusai Bawa RANS Cilegon FC Promosi ke Liga 1, Ada Pesan Khusus Raffi Ahmad
Kepastian tersebut didapat Rans Cilegon FC usai berhasil lolos ke final Liga 2 2021.
Sayangnya, di partai final Rans Cilegon FC harus mengakui keunggulan Persis Solo dengan skor tipis 2-1.
Sementara itu, satu tiket promosi lainnya berhasil didapatkan oleh Dewa United yang menempati peringkat ketiga Liga 2 2021.
Keberhasilan Rans Cilegon FC lolos ke Liga 1 musim depan harus dibayar mahal oleh Raffi Ahmad.