"Untuk Persib di babak pertama dan babak kedua hampir main konsisten cuman hanya beberapa kali kami miss saja," ucapnya.
Di samping itu, meski kebobolan, Teja tetap tampil prima dengan melakukan beberapa kali melakukan penyelamatan penting.
Menurut catatan, kiper asal Sumatera Barat itu melakukan lima kali penyelamatan yang mengarah ke gawangnya.
Teja mengaku bahwa apa yang dilakukannya merupakan bagian dari tugasnya untuk menjaga gawang Persib.
Dia pun menilai bahwa apa yang dilakukan merupakan hasil dari kerja sama tim.
"Sebenarnya kalau saya bilang itu penyelamatan tidak juga sebenarnya itu kerja sama pemain juga. Saya tetap fokus di lapangan pemain juga tetap fokus di lapangan saling support saja," ucapnya.
Baca juga: Shin Tae-yong Unggah Momen Digeruduk Suporter Timnas di Tengah Jalan, Ini Respons Sang Pelatih
Maung Tertahan di Posisi Lima Klasemen
Kekalahan ini membuat Persib tertahan di peringkat kelima klasemen sementara Liga 1.
Persib memiliki 43 poin dan masih memiliki satu tabungan pertandingan tersisa setelah laga kontra PSM Makassar ditunda.
Bagi Bhayangkara FC, kemenangan atas Persib membuat posisinya kembali ke puncak klasemen.
Bhayangkara mengumpulkan 49 poin dan hanya berselisih satu angka dari Arema FC di peringkat kedua. (Ferdyan Adhy Nugraha/Cipta Permana/Tribun Jabar)
Sebagian Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Parahnya Lini Depan Persib Lawan Bhayangkara, Punya 2 Striker Asing Tak Buat Satu Pun Shoot on Goal