Tim asuhan Erik Ten Hag mendominasi permainan hingga menit ke-20.
Beberapa upaya dilakukan oleh Daley Blind dari sisi kiri.
Namun, upaya itu masih bisa digagalkan oleh pemain Benfica.
Ajax lebih kerap melancarkan serangan dari sisi sayap, baik Blind ataupun Anthony.
Umpan-umpan silang yang mengandalkan bola-bola atas menuju jantung pertahanan Benfica masih bisa diblok lawan.
Pemain Ajax, Anthony punya peluang bagus untuk mencetak gol setelah dirinya membuka ruang.
Tapi sayang, tembakannya yang mengarah ke pojok kiri gawang Banfica masih bisa diselamatkan Vlachodimos.
Hingga jeda turun minum, tidak ada gol yang tercipta, skor bertahan dengan skor 0-0.
Di awal babak kedua, Dusan Tadic menciptakan ruang tembak untuk dirinya sendiri.
Dia berhasil mengelabui pemain Benfica tak jauh dari kotak penalti.
Dengan tenang, dia lepaskan tembakan percobaan, namun masih melambung dari gawang Benfica.
Pertandingan masih didominasi Ajax hingga pertengahan babak kedua.
Anthony dan Dusan Tadic silih berganti menghasilkan peluang, namun belum ada yang berhasil menjadi gol.
Alih-alih menekan untuk mencetak gol, Ajax justru kebobolan lebih dulu dari Benfica.