Rangnick turut memberikan pujian pada penampilan persoenl lini belakangnya selama 45 menit pertama.
Terlepas dari terciptanya gol Atletico, Raphael Varane cs tampil kompak dan bertahan dengan baik.
"Terlepas dari gol tersebut, kami bertahan dengan baik," ujar Rangnick.
"Kami juga kompak dalam hal transisi permainan."
"Tidak ada yang bisa saya salahkan kepada para pemain di babak pertama," lanjutnya.
Eks pelatih Schalke 04 ini rupanya tak bisa memendam kekecewaaan setelah kalah dari Atletico Madrid.
Rangnick tak puas lantaran para pemain Los Cholconeros terlalu banyak terjatuh dan mengulur waktu di akhir babak kedua.
Lebih parahnya, di mata Rangnick, wasit seakan merestui tindakan wakil Spanyol tersebut dengan tak memberikan tindakan tegas.
"Selalu ada seorang pemain mereka yang tergeletak di lapangan," ucap Rangnick.
"Saya juga heran dengan beberapa keputusan wasit di laga ini."
"Saya tidak berkata itu merupakan keputusan vital tetapi ia terlalu sering merestui tindakan mengulur-ulur waktu tersebut."
"Dan pada empat menit terakhir, itu seperti lelucon di mata saya," pungkasnya.
Baca juga: Berita Foto : Manchester United Tersingkir dari Liga Champions
Baca juga: Fakta Manchester United Kalah dari Atletico Madrid, Ronaldo Bapuk, Skuat Simeone Bak Duri
Gugurnya Manchester United di fase 16 besar ini membuat wakil Inggris di Liga Champions menyusut.
Negeri Ratu Elizabeth menyisakan dua klub yang akan berlaga di fase perempat final.
Kedua tim tersebut adalah Manchester City dan Liverpool.
Sedangkan, satu wakil lainnya, Chelsea, masih harus memastikan tempat di 8 besar.
The Blues akan berjuang merebut tiket tersebut dengan melawan Lille.
(Tribunnews.com/Guruh)