TRIBUNNEWS.COM - PSIS Semarang mengakhiri laga terakhirnya di BRI Liga 1 2021 lewat kemenangan usai mengalahkan Persela Lamongan, Selasa (29/3/2022).
Berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, duel Persela Lamongan vs PSIS Semarang berkesudahan dengan skor 1-2.
Laskar Mahesa Jenar terlebih dahulu unggul melalui lesakan Bahril Fahreza (12').
Klub kesayangan Panser Biru ini kembali mencetak gol di menit ke-31 melalui Rachmad Hidayat.
Satu-satunya gol yang diciptakan Persela Lamongan dilesakkan melalui penalti Jose Wilkson (39').
Baca juga: Siaran Langsung BRI Liga 1 2021 Hari Ini: Persela vs PSIS & Madura United vs Persikabo Live Indosiar
Baca juga: Misi Arema FC Akhiri BRI Liga 1 dengan Happy Ending Terancam Ambyar oleh Tradisi Eks Bomber Persib
Penampilan pemain buangan Persebaya ini terbilang apik. Tercatat dari dua laga terakhir, dia mengemas dua gol dan satu assist.
Sayang, di laga pamungkas Persela di BRI Liga 1, Wilkson gagal membawa timnya memetik kemenangan.
Berkat kemenangan ini, PSIS Semarang duduk di peringkat tujuh klasemen dengan koleksi 46 poin.
Sedangkan Persela Lamongan yang terdegradasi ke Liga 2 musim depan, finis di urutan ke-17 melalui koleksi 21 angka.
Jalan Pertandingan
Persela Lamomgan sejak menit awal laga bermain menggebrak.
Laskar Joko Tingkir tampil nothing to lose pada laga pamungkas mereka di BRI Liga 1 2021.
Namun PSIS Semarang yang tampil full lokal dalam starting line-upnya, tak ingin tampil tertekan.
Mereka mencoba meladeni permainan terbuka Laskar Joko Tingkir.
Meski diisi pemain muda, PSIS Semarang tampil enerjik nan trengginas.
PSIS sempat membuka peluang untuk mencetak gol di menit ke-7 melalui Fredyan Wahyu.
Namun upayanya masih dapat dibendung barikade pertahanan tim tuan rumah.
Laskar Joko Tingkir akhirnya kebobolan pada menit ke-12.
Adalah Bahril Fahreza yang sukses menggetarkan gawang Persela kawalan Dwi Kuswanto.
Bahril mengubah papan skor menjadi 0-1 setelah memanfaatkan assist dari Fandi Eko Utomo.
Persela Lamongan mengalami kerugian pada menit ke-24, setelah gelandang petarungnya, Nerius Alom harus digantikan oleh T Rahman.
Tertinggal satu gol membuat klub kesayangan LA Mania ini tampil lebih menekan.
Namun alih-alih menyamakan level, justru gawang klub asal Jawa Timur ini kembali terkoyak.
Adalah Rachmad Hidayat yang sukses menggandakan kedudukan menjadi 2-0 (31').
Umpan manis dari Hari Nur Yulianto berhasil dikonversikan oleh Rachmad menjadi gol.
Upaya pantang menyerah Persela Lamongan untuk mencetak gol akhirnya berbuah pada menit 39'.
Adalah Jose Wilkson yang mengubah kedudukan menjadi 1-2 melalui eksekusi penaltinya.
Kedudukan 1-2 ini bertahan hingga babak pertama rampung.
Pada babak kedua, Persela mencoba untuk mengejar ketertinggalan.
Sejumlah pemain yang bertipikal menyerang seperti Selwan Al Jaberi dimasukkan untuk menambah daya dobrak.
Kontra strategi coba dilakukan pelatih PSIS, Deagan Djukanovic.
Dia memilih memasukkan pemain yang berkarakter bertahan seperti Alfeandra Dewangga dan Finky Pasamba
Hingga laga usai, tak ada gol yang tercipta. Laskar Mahesa Jenar sukses menutup BRI Liga 1 dengan tiga poin.
Daftar Susunan Pemain
Persela Lamongan
Dwi Kuswanto (GK): Valentino Telaubun, Demerson, Syarif, Ricky Ohorella: Nerius Alom, Gulherme Batata, Riyatno Abiyoso, Nur Iskandar, Rahel Radiansyah, Jose Wilkson.
PSIS Semarang
Aldhila Redondo (GK): Fredyan Wahyu, Rio Saputro, Aqsha, Syiha Buddin: Reza, Fandi Eko, Ekan Febri, Rachmad Hidayat, Moh Bahril, Hari Nur Yulianto.
(Tribunnews.com/Giri)