News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Super Pandit

Bayern Munchen vs Villareal Liga Champions: Nagelsmann Punya Skema Jitu, Asuhan Emer Rawan Dihajar

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih kepala Bayern Munich Jerman Julian Nagelsmann menghadiri sesi pelatihan di Munich, Jerman selatan pada 7 Desember 2021, menjelang pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA FC Bayern Munich vs FC Barcelona.

Eks pemain Manchester City itu tak hanya bermain di sisi kiri die roten, ia juga lebih sering menjemput bola di tengah, untuk membantu Muller menjembatani serangan Munchen.

Baca juga: Update Transfer Persib, Dhika Bayangkara Pemain ke-8 yang Dilepas, Jakmania-Bobotoh Bujuk Ryuji

Hal tersebut membuat serangan Die Roten begitu moncer, dilansir FBref, xG kumulatif mereka berada di angka 34.8 dengan rata-rata gol 3.42 per pertandingannya.

Ya, pemain asal Jerman ini juga dikenal memiliki umpan kaki kiri yang berkualitas, progressive passes Sane berada di angka 3.43 per pertandingan.

Maka tak heran jika rata-rata gol Lewandowski berasal dari kakinya.

Tak hanya pandai memberi umpan, ia juga memiliki catatan dribble yang mentereng.

Dribbles completed pemain berusia 25 tahun tersebut ada di angka 3.77 per pertandingan, menjadi yang tertinggi di antara pemain Munchen lainnya.

Selain peran Sane yang begitu mencolok, winger lainnya asal Jerman, Serge Gnabry juga mampu tampil mentereng di bawah asuhan Nagelsmann.

Musim lalu saja, pemain asal Jerman itu mengantongi 11 gol dan 7 assist atau rata-rata satu assist setiap 133 menit.

Gnabry yang memiliki tubuh kekar dan kecepatan, seringkali mampu merangsek masuk ke kotak penalti dari sisi sebelah kanan penyerangan Die Roten.

Selebrasi gol dari Serge Gnabry bersama Bayern Munchen (instagram/sergegnabry)

Bahkan, Lewandowki yang menjadi striker no 9 seringkali berada di samping untuk memberi ruang kepada Gnabry.

Hal tersebut bukannya merugikan Lewandowski, justru itu memberi ruang untuk Lewy agar pergerakannya tak mudah dibaca lawan.

Torehan gol dan assist Gnabry cukup seimbang musim ini, ia mampu mencetak 14 gol dan 10 assist dari 39 pertandingan bersama Die Roten.

Ya, dengan statistik mentereng barisan pemain Bayern Munchen, kekalahan di leg pertama melawan Villareal adalah sebuah kesalahan yang seharusnya dapat dibenahi oleh Nagelsmann.

Di leg kedua, potensi menang Die Roten cukup besar, bukan tidak mungkin Villareal akan dihajar oleh Lewandowski dan kolega dengan skor mencolok.

(Tribunnews.com/Deivor)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini