TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung pertandingan semifinal Piala FA mempertemukan Chelsea kontra Crystal Palace, tayang iNews, malam ini.
Laga seru semifinal Piala FA antara Chelsea vs Crystal Palace akan digelar di Stadion Wembley, Minggu (17/4/2022) malam WIB.
Keseruan duel Chelsea vs Crystal Palace dapat anda saksikan secara langsung Live iNews TV, Bein Sports 3 dan streaming Vidio pukul 22.30 WIB.
Pemenang laga antara Chelsea dan Crystal Palace dipastikan berhak melaju ke babak final sekaligus menantang Liverpool.
Baca juga: Hasil Piala FA Ubah Psikologis Liverpool dan Manchester City?
Baca juga: Hasil Piala FA: Lewat Drama 5 Gol, Liverpool Melangkah ke Final, Manchester City Pendam Impian
Liverpool sendiri berhasil melangkah ke final, setelah mengandaskan perlawanan Manchester City dengan skor 3-2 di partai semifinal.
Kemenangan tersebut membuat Liverpool tinggal menunggu pemenang laga antara Chelsea dan Crystal Palace, malam ini.
Di atas kertas, Chelsea tampak lebih diunggulkan untuk menang sekaligus mengamankan tiket babak semifinal Piala FA musim ini.
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Bikin Spurs Ikuti Jejak Arsenal, Brighton Ukir Rekor Langka & Mewah
Faktor kedalaman skuat, kualitas pelatih, hingga gaya bermain membuat Chelsea layak diunggulkan untuk bisa melaju ke tahap final.
Apalagi Chelsea juga telah mencicipi partai final dalam dua edisi terakhir, meskipun pada akhirnya mereka gagal beruntun di laga puncak.
Dua tahun lalu, Chelsea harus rela melihat Arsenal menjadi juara Piala FA, setelah brace gol Pierre-Emerick Aubameyang membungkam misi The Blues di final.
Setahun berselang tepatnya pada tahun lalu, ambisi Chelsea untuk mengobati luka kegagalan pada musim sebelumnya kembali buyar.
Chelsea dipaksa mengakui keunggulan Leicester City yang berstatus sebagai tim underdog di partai final Piala FA.
Gol spektakuler yang dicetak oleh Youri Tielemans membuat ambisi Chelsea untuk bisa mencicipi kembali gelar Piala FA harus kembali musnah.
Baca juga: Foto-foto Demo Suporter Manchester United di Old Trafford sebelum Laga Kontra Norwich City
Kini, Chelsea butuh dua langkah lagi untuk bisa menjadi juara ajang tersebut dan melewati Crystal Palace menjadi tugas pertama yang harus dituntaskan.