News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Adam Lallana Ingin Brighton Menang Atas Man City Demi Liverpool, Loyalitas Tanpa Batas, Ini Katanya

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Adam Lallana Merapat ke Brighton & Hove Albion

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER- ADAM Lallana punya misi tersendiri saat pasukan Brighton mendatangi markas Manchester City, Stadion Etihad dini hari nanti.

Dia ingin memberikan kesulitan kepada City untuk memberi peluang bagi mantan timnya, Liverpool agar bisa naik ke puncak klasemen Liga Primer.

Lallana pernah menghabiskan enam tahun bersama Liverpool dari musim 2014-2020.

Sepanjang periode tersebut, dia bermain 128 kali, dengan menyumbangkan 18 gol.

Dan dia masih merasa ikatan sangat kuat dengan klub yang bermarkas di Anfield tersebut.

Gelandang berusia 33 tahun ini pun mengumandangkan ancamannya untuk City.

"Kami telah melawan tim-tim tangguh dari pekan ke pekan. Dan kami telah memberikan gangguan berarti untuk tim-tim besar. Semoga setidaknya kami bisa melakukannya lagi melawan City demi untuk tim lama saya, Liverpool," kata Lallana bertekad.

Gawang Favorit Phil Foden

BRIGHTON & Hove Albion menjadi gawang favorit Phil Foden di Liga Primer Inggris.

Dalam tiga kali duel terakhir, penyerang berusia 21 tahun ini selalu menjebol gawang tim berjuluk The Seagulls alias si burung Camar ini.

Musim lalu, Foden membobol gawang Brighton masing-masing satu kali dalam laga tandang, dan kandang.

Musim ini, Foden menjadi bintang dengan mengemas dua gol, dan satu assists saat City melawat ke markas The Seagulls, Stadion AMEX di East Sussex dalam pekan kesembilan, medio Oktober tahun lalu.
Dengan rekornya yang mentereng, masuk akal karenanya pelatih City, Pep Guardiola akan menurunkan Foden sejak menit pertama saat The Citizens menjamu Brighton dalam lanjutan Liga Primer di Stadion Etihad, Manchester, Kamis (21/4) dini hari nanti.

Duel melawan The Seagulls ini sangat penting dalam misi City menyapu bersih tujuh laga tersisa.

Di bawah City yang memimpin di puncak klasemen, Liverpool mengintip dengan hanya berselisih satu poin.

Tergelincir ke dalam hasil imbang, atau lebih parah lagi terperosok dalam kekalahan, akan membuat juara bertahan ini sangat rentan disalip The Reds.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini