News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Gejolak Transfer Pemain, Rangnick: Masa Depan Pogba Bersama Manchester United Tamat

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester United Prancis Paul Pogba (kanan) berbicara dengan pelatih tim utama Inggris Manchester United Mike Phelan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Manchester United di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 19 April 2022.

Masa depan Pogba bersama Manchester United memang menjadi salah satu hal yang kerapkali diperbincangkan dalam beberapa waktu terakhir.

Hal itu terasa wajar mengingat kontra Pogba bersama tim Setan Merah akan berakhir pada musim panas ini.

MANCHESTER, INGGRIS - 24 OKTOBER: Naby Keita dari Liverpool dilanggar oleh Paul Pogba dari Manchester United yang mengarah ke kartu merah yang ditunjukkan setelah tinjauan VAR selama pertandingan Liga Premier antara Manchester United dan Liverpool di Old Trafford pada 24 Oktober 2021 di Manchester , Inggris. (Foto oleh Michael Regan/Getty Images) (MICHAEL REGAN / GETTY IMAGES EROPA / Getty Images via AFP)

Ketidakbahagiaan yang terpancar dari sikap Pogba hingga riwayat cedera yang menghantui dirinya semasa merumput bersama Manchester United telah menjadi sinyal kepergiannya.

Paul Pogba sendiri didatangkan oleh Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun 2016.

Ia menjadi salah satu pemain muda yang mampu memecahkan rekor transfer dunia kala itu.

Baca juga: Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions: David Alaba Ingin Lihat Guardiola Frustrasi

Manchester United harus menggelontorkan dana sebesar 89 juta poundsterling alias sekitar Rp.1,53 triliun untuk menggaet sang pemenang Piala Dunia 2018 tersebut.

Eks pemain Juventus itu diikat dengan durasi kontrak selama lima tahun, mulai 2016 hingga 2021.

Gelandang Manchester United asal Prancis Paul Pogba (kanan) menantang gelandang Leicester City asal Belgia Youri Tielemans (kiri) dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Leicester City dan Manchester United di King Power Stadium di Leicester, Inggris tengah pada 16 Oktober 2021. (Paul ELLIS / POOL / AFP)

Selama memperkuat Manchester United, Pogba telah tampil dalam 233 laga bersama tim Setan Merah.

Torehan 39 gol dan 51 assist menjadi kontribusi Pogba selama berkostum Manchester United.

Dua gelar telah dipersembahkan Paul Pogba bersama Manchester United yakni Liga Europa dan Piala Liga.

Pogba kini berada di ujung kontraknya bersama tim Manchester United, ia bisa saja pergi dengan status free transfer pada musim panas ini.

PSG dikabarkan menjadi tim terdepan yang akan menjadi pelabuhan karier berikutnya bagi Pogba musim depan.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini