Duet Dybala dan Martinez sebenarnya selalu bisa dilihat saat keduanya bermain di Timnas Argentina.
Seperti pada laga Finalissima yang digelar, Kamis (2/6/2022) dini hari tadi, Dybala dan Martinez sukses menyumbang masing-masing 1 gol saat mengalahkan Italia dengan skor 0-3.
Bersatunya Dybala bersama Martinez tentu impian yang dinantikan para pendukung Nerazzurri.
Baca juga: Antonio Conte Sempurnakan Tottenham, Datangkan 3 Elite Liga Italia, Replika Inter Milan & Chelsea
CEO Inter Milan Ngebet Datangkan Dybala
Begitupun CEO Inter Milan, Beppe Marotta menyatakan harapan besarnya agar Dybala memilih Nerazzurri sebagai pelabuhan musim depan.
Bahkan secara tidak langsung Dybala dijanjikan tempat utama di starting eleven pilihan Simone Inzaghi.
“Saya tidak tahu di mana Dybala akan bermain musim depan," ujar Marotta.
“Harapannya adalah dia bermain untuk kami. Dari sudut pandang kami, kami tidak khawatir."
"Kita tidak perlu melakukan sesuatu dengan tergesa-gesa. Kami pasti sudah melakukan sesuatu sebelumnya, tetap di depan itu," lanjutnya.
“Anda membutuhkan kreativitas dan keberanian untuk melakukan hal-hal tertentu. Jelas bahwa inti skuat akan tetap ada."
"Kami adalah Inter dan kami selalu ingin menantang untuk tujuan terbesar," tandas Marotta.
(Tribunnews.com/Ipunk)