Meski musim lalu sempat dilanda badai cedera, namun tidak bisa dipungkiri lagi jika eks pemain Inter Milan tersebut adalah trequartista dengan prospek cerah.
Kedua ialah Domenico Berardi. Meski sudah berusia 27 tahun, namun kecepatan Berardi dalam menyisir sayap sangat dibutuhkan.
Dia bisa mengisi flank kanan yang sejauh ini masih menjadi rebutan Messias, Saelemaekers maupun Castillejo.
Selanjutnya ialah striker Timnas Italia U21, Giacomo Raspadori.
Tampil membela Sassuolo membuat Raspadori kenyang pengalaman di Liga Italia.
Dia berpotensi menjadi Attacante top Timnas Italia mengingat pada Euro lalu sudah dipanggil oleg Roberto Mancini.
Terakhir adalah Andrea Cambiaso. Penggawa Genoa ini diproyeksikan menjadi palapis Theo Hernandez.
Cambiaso juga tergabung di Timnas Italia U21. Sehingga kualitasnya dinilai masuk dalam kriteria yang dibutuhkan AC Milan.
Sejauh ini, AC Milan memang ramai dikaitkan dengan Origi dan Renato Sanches yang kesepakatannya tinggal selangkah lagi.
Namun Rossoneri juga tak bisa mengesampingkan ambisinya untuk membangun miniatur Timnas Italia di skuatnya.
(Tribunnews.com/Giri)