Sedang ketika ditahan Inggris, gol Panser dicetak pemain Borussia Mönchengladbach, Jonas Hofmann.
Rentetan hasil imbang ini bagaimana pun mempertahankan rekor bagus Hansi Flick yang belum terkalahkan sejak menggantikan Joachim Loew.
Flick memakai formasi tiga bek saat lawan Inggris.
Namun, bakal kembali memasang empat bek melawan Hongaria. Niklas Süle akan berkompetisi dengan partner barunya di Borussia Dortmund, Nico Schlotterbeck untuk menemani Antonio Rudiger di jantung pertahanan.
Di lini depan, trio Serge Gnabry, Leon Goretzka, dan Leroy Sane bakal kembali uji ketajamannya setelah hanya jadi cadangan saat melawan Inggris.
Hongaria di sisi lain sempat mengejutkan setelah menggebuk Inggris 1-0. Namun, di laga berikutnya, mereka tak berdaya ditekuk Italia 2-1.
Gol kemenangan atas Inggris dicetak Domimik Szoboszlai.
Penyerang Leipzig berusia 21 tahun ini sudah mengemas enam gol untuk negaranya, dan digadang-gadang sebagai calon pemain bintang.
Para bek Inggris wajib mewaspadai aksi sang gelandang serang ini. (Tribunnews/den)
Nations League A
League A Grup 3
Puskas Arena, Budapest
Minggu (12/6) dini hari
K-M-M-K-M
Hongaria
Hungary: 3-4-2-1
Gulacsi - Lang, Orban, Fiola - Nego, A. Nagy, Schäfer, Z. Nagy - Sallai, Szobozlai - Ad. Szalai (c)
S-S-S-M-M
Jerman : 4-2-3-1
Neuer (c) - Kehrer, Süle, Rüdiger, Raum - Kimmich, Gündogan - Müller, Havertz, Sane - Werner
Catatan Jelang Laga Hungaria Vs Jerman:
- 2
2 gol Jerman di Nations League sama-sama dicetak pemain berposisi gelandang
- 11
Jerman tak terkalahkan dalam 11 laga terakhir sejak ditangani Hansik Flick (8 M, 3 S)
- 3
Jerman tak terkalahkan dalam 3 duel terakhir kontra Hongaria (2 M 1 S)
- 10
Manuel Neur, dan Gulacsi masuk jajaran 5 kiper Bundesliga dengan clean sheet terbanyak (10) di 2021/22
- 54
Szalai cetak 54 gol dalam 276 laga Bundesliga bersama Mainz, Hoffenheim, dan Schalke.