TRIBUNNEWS.COM - Pemenang Liga Inggris musim lalu, Manchester City wajib mempertimbangkan pengganti Bernardo Silva yang disebut semakin dekat gabung Barcelona.
Bernardo Silva termasuk dalam daftar pemain penting Manchester City yang sukses memenangkan 4 trofi Liga Inggris dalam 5 musim terakhir.
Pentingnya peran Bernardo Silva membuat Manchester City mencari pengganti yang sepadan, salah satunya adalah Lucas Paqueta eks pemain AC Milan.
Baca juga: Profil Sergio Gomez, Pemain Baru Manchester City Didikan Barcelona dan Dortmund
Bernardo Silva saat ini masih memiliki kontrak dengan Manchester City hingga 2025 mendatang.
Meskipun masih mempunyai sisa kontrak 2 musim, Barcelona getol ingin mendatangkannya dan menjadi Bernardo sebagai rekrutan keenam pada musim panas ini.
Situasi ini bisa menjadi pukulan besar bagi tim Pep Guardiola, karena mereka juga telah kehilangan beberapa pemain top musim panas ini.
Diantaranya seperti Raheem Sterling, Gabriel Jesus , dan Oleksandr Zinchenko telah meninggalkan Stadion Etihad untuk klub lain.
Dengan demikian, kehilangan Bernardo bisa menciptakan kekosongan besar bagi tim Manchester City.
Gelandang Portugal itu telah mencetak 48 gol dan memberikan 50 assist dalam 251 pertandingan.
Fleksibilitasnya juga menjadi kunci bagi Guardiola untuk menempatkan Bernardo pada beberapa posisi di lini tengah dan serangan.
Meskipun masih belum pasti apakah dia akan pergi atau tidak, laporan Sky Sports menunjukkan bahwa Guardiola tidak akan menghalanginya.
Kemungkinan kepergiannya bisa memaksa Manchester City mencari pengganti yang cocok untuk pemain Portugal itu.
Berikut 3 Pemain yang Pantas Gantikan Bernardo Silva di Manchester City:
3. Florian Wirtz