"Dua hari ini kita intensifkan pemahaman bagaimana kita harus menghadapi Persija dengan segala kelebihan dan kita harus mengantisipasi beberapa hal yang betul-betul harus diwaspadai," ujar Rahmad Darmawan.
"Saya rasa semua pemain sudah siap untuk itu. Serta saya berharap besok fighting spirit para pemain meningkat," lanjutnya.
Tak sampai disitu, Rahmad Darmawan juga menyebut, sang empunya klub, Raffi Ahmad pun sudah berpesan kepada para pemain untuk tampil maksimal.
"Kami juga melakukan video call dengan Raffi untuk memberikan dukungan dan semangat kepada untuk kami. Tidak usah berpikir ke hal lain dan semangat di pertandingan," kata Rahmad Darmawan.
Berikut daftar susunan pemain Rans Nusantara FC Vs Persija Jakarta
RANS NUSANTARA FC
97 Hilman SYAH (HILMAN SYAH)
3 MOH. Edo Febriansah (EDO. F)
4 Onoriode Kughegbe (O.K. JOHN)
6 Makan Konate (KONATE)
9 Wander Luiz Queiroz Dias (WANDER LUIZ)
22 Arthur Barrios Bonai (ARTHUR B)
23 Ady Setiawan (ADY S) (C)
24 Muhammad Hamdan Zamzani (ZAMZANI)