News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Prancis

Solusi Simpel PSG Akhiri Adu Kuat Neymar vs Kylian Mbappe soal Eksekutor Penalti

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Paris Saint-Germain asal Perancis, Kylian Mbappe (kiri) dan striker Paris Saint-Germain asal Brasil, Neymar merayakan kemenangan mereka dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Paris Saint-Germain (PSG) melawan Real Madrid di Stadion Parc des Princes, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB. PSG berhasil mencari solusi mengakhiri drama penendang penalti antara Kylian Mbappe dan Neymar.

Kekompakan trio Kylian Mbappe, Neymar dan Lionel Messi terancam buyar.

Akan tetapi, Les Parisiens coba membuktikan kepetingan tim masih di atas segala agenda pribadi.

Baca juga: Juventus Berjuang Dapatkan Leandro Paredes Dari PSG Sebagai Pelapis Paul Pogba dan Angel Di Maria

Termasuk, ego pengambilan penalti antara Neymar dan Kylian Mbappe.

Hal itu nampak kala PSG ditahan imbang 1-1 oleh Monaco di lanjutan Liga Prancis.

Di pertandingan ini, mereka juga mendapatkan hadiah penalti.

Kali ini, penalti diambil tanpa ada banyak drama.

Bukan Kylian Mbappe, tetap Neymar yang mengambil hadiah tendangan 12 pas ini.

Pemain asal Brasil tersebut sukses menyarangkan si kulit bundar.

Setelah pertandingan, pelatih Christophe Galtier menjelaskan alasan di balik tendangan penalti tersebut.

Menurutnya, Mbappe dan Neymar melakukan komunikasi terlebih dahulu.

Alhasil, tak ada insiden lagi yang terjadi kala keduanya akan mengambil tendangan tersebut.

Striker Paris Saint-Germain asal Perancis, Kylian Mbappe (kanan) dan striker Paris Saint-Germain asal Brasil, Neymar merayakan kemenangan mereka dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Paris Saint-Germain (PSG) melawan Real Madrid di Stadion Parc des Princes, Paris, Perancis, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB. PSG berhasil memetik kemenangan dengan skor 1-0 (0-0). AFP/FRANCK FIFE (AFP/FRANCK FIFE)

"Pada pertandingan ini (melawan Monaco) Kylian Mbappe adalah penendang penalti nomor 1 dan Neymar nomor 2," ungkap Galtier dikutip dari Sportbible.

"Neymar membuat keputusan untuk mengambil penalti setelah berbicara dengan Mbappe."

"Mbappe memberikan selamat setelah tendangan itu berhasil," sambungnya.

Komunikasi menjadi kunci pemecahan masalah Mbappe dan Neymar.

Harapannya, drama-drama tak terjadi lagi di skuad PSG yang masih penasaran memburu trofi Liga Champions.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini