Setelah melewatkan sebagian besar laga pra-musim, Cristiano Ronaldo tampak kepayahan mendapatkan tempat utama di skuad Manchester United dalam beberapa pertandingan pekan awal Liga Inggris 2022.
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag lebih memilih Marcus Rashford dalam peran sentral di lini serang Manchester United. Keputusan itu berbuah dua gol Rashford melawan Arsenal pada akhir pekan.
Sekarang, meskipun jendela transfer di Inggris ditutup, Ronaldo masih bisa keluar dari Old Tarfford.
Menurut media Turki, Ajansspor seperti dikutip Caughtoffside, Fenerbahce bisa mengontrak Ronaldo, dengan kedua belah pihak pada prinsipnya menyetujui kesepakatan.

Sudah jadi rahasia umum kalau Ronaldo kebelet pergi dari Manchester United untuk bisa tampil dan bermain di Liga Champions, ajang yang tak bisa diikuti Man United musim ini.
Tetapi karena usianya dan tingginya gaji sang bintang, tidak ada klub yang maju selama jendela transfer.
Pun di Manchester United, untuk pemain sekalibernya, tidak akan senang kalau cuma jadi penghangat bangku cadangan.
Seiring permainan Manchester United yang mulai menemukan bentuk tanpa Cristiano Ronaldo di tim, pindah ke Fenerbahce bisa jadi peluang menarik bagi bintang Portugal itu. (oln/caughtoffise/mirror)