News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

5 Pemain Pengganti yang Cetak Hattrick di Liga Inggris: Ada Solskjaer hingga Son Heung-min

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Tottenham Hotspur Korea Selatan Son Heung-Min merayakan setelah ia mencetak gol keenam timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Leicester City di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 17 September 2022. Tottenham memenangkan pertandingan 6-2 . Son Heung-min rupanya tidak sendiri, lima pemain berikut ini sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti di Liga Inggris.

TRIBUNNEWS.COM - Lima pemain berikut ini sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti di Liga Inggris.

Baru-baru ini, pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti saat melakoni laga Liga Inggris.

Namun, rupanya Son Heung-min bukan satu-satunya pemain di Liga Inggris yang mencetak hattrick sebagai pemain pengganti.

Striker Tottenham Hotspur Korea Selatan Son Heung-Min (kanan) memberi isyarat setelah ia mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Leicester City di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 17 September 2022. Son Heung-min rupanya tidak sendiri, lima pemain berikut ini sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti di Liga Inggris. (ISABEL INFANTES / AFP)

Baca juga: Fakta Kemenangan Spurs atas Leicester: Son Heung-min Ngamuk, Dier Bikin Minder Bomber Liverpool

Lantas, siapa lima pemain yang sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti di Liga Inggris?

Berikut lima pemain yang sukses mencetak hattrick sebagai pemain pengganti di Liga Inggris, dikutip dari sportskeeda.com Senin (19/9/2022).

1. Ole-Gunnar Solskjaer (Manchester United-1999)

Ole-Gunnar Solskjaer dianggap sebagai salah satu pemain pengganti paling sukses di Liga Inggris.

Ia menjadi pemain yang terbiasa dimasukkan dari bangku cadangan.

Hebatnya, ia memiliki kemampuan untuk mencetak gol ketika dia dimasukkan sebagai pemain pengganti.

Pada Februari 1999, ia pernah mencetak empat gol setelah masuk dari bangku cadangan pada laga Manchester United melawan Nottingham Forest.

Ia pun dimasukkan menggantikan Dwight Yorke pada menit ke-71.

Fakta menariknya, ia menjadi satu-satunya pemain yang mencetak empat gol setelah keluar dari bangku cadangan dalam sejarah kompetisi Liga Inggris.

2. Jimmy-Floyd Hasselbaink (Chelsea-2004)

Jimmy-Floyd Hasselbaink adalah mantan pemain Chelsea.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini