Rupanya ada klausul dalam kontrak Antoine Griezmann yang menyatakan Atletico wajib membeli sang pemain seharga 40 juta Euro jika tampil lebih dari 45 menit di 14 laga musim ini.
Sejauh ini, Atletico Madrid secara cerdik, sebagia menyatakan licik, bisa menghindari hal itu.
Itulah mengapa Diego Simeone hanya menggunakan dia di babak kedua, biasanya memainkannya sekitar 60 menit.
Meski begitu, Atletico dilaporkan sedang bekerja untuk menemukan kesepakatan untuk membeli permanen Griezmann dengan harga 25 juta euro.
Semuanya bisa ditutup sebelum bursa transfer Januari, tapi itu bisa berarti Atletico menjual penyerang untuk mengumpulkan dana dan memberi ruang di skuad.
Terkait hal itu, Angel Correa menjadi kandidat nomor satu untuk dikorbankan karena pemain Argentina berusia 27 tahun itu tidak memiliki banyak waktu bermain tahun ini di tim asuhan Diego Simeone.
Nah, Milan siap menerkam sang pemain dengan merujuk situasi di atas.
Correa disebutkan adalah nama yang menarik minat Milan. Rossoneri memang tengah mencari pemain berkualitas untuk sayap kanan.
Correa akan cocok dengan formasi Pioli tetapi dia dihargai antara 25 sampai 30 juta euro.
Tetapi Atleti siap untuk 'mengorbankan' Correa demi mendapatkan Antoine Griezmann tanpa kendala, dan Milan kini berada dalam status 'berada di jendela dan siap menerkam memanfaatkan peluang'. (oln/*/SM)