News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Real Madrid Menang Susah Payah, Bek El Real Tertawakan Usaha Lawan di Menit Akhir

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Real Madrid merayakan gol pembuka yang dicetak Eder Militao ke gawang tuan rumah Getafe selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol di stadion Coliseo Alfonso Perez, pada 8 Oktober 2022. Kemenangan Real Madrid atas Getafe ini diwarnai dengan usaha tim tuan rumah mencari tendangan penalti di menit akhir yang ditertawakan oleh bek El Real, Dani Carvajal.

TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid sukses meraih kemenangan berharga di pekan kesembilan Liga Spanyol dengan mengalahkan Getafe dengan skor tipis 0-1, Minggu (9/10/2022).

Kemenangan Real Madrid ditentukan oleh gol Eder Militao di menit ketiga.

Raihan tiga angka ini membuat Real Madrid naik ke puncak klasemen sementara Liga Spanyol.

Pemain depan Real Madrid Rodrygo (tengah) merayakan gol pertama timnya di laga Liga Spanyol antara Atletico Madrid dan Real Madrid CF di stadion Wanda Metropolitano pada 18 September 2022. Real Madrid berhasil meraih kemenangan di pekan kesembilan atas Getafe dengan skor 0-1, Minggu (9/10/2022). (JAVIER SORIANO / AFP)

Baca juga: Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Menang Tipis di Kandang Getafe, El Real Geser Posisi Barcelona

Pasalnya Barcelona baru akan memainkan laga di pekan kedelapan pada Senin (10/10/2022) dini hari nanti.

Meski demikian, kemenangan El Real di laga ini datang dengan cara yang tak mudah.

Pasukan Carlo Ancelotti mesti berjuang keras mempertahankan diri dari gempuran lawan yang sesekali menyerang.

El Real memang tampil lebih dominan dalam laga ini.

Akan tetapi counter attack lawan juga tak bisa dipandang remeh.

Sebuah serangan di menit akhir menjadi bukti sahih potensi bahaya dari Getafe.

Pada menit akhir itu, pemain Getafe Djene Dakonam mencoba melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti Real Madrid.

Ia lantas terjatuh di kotak 16 besar setelah Dani Carvajal melakukan kawalan kepadanya.

Djene jelas mencari hadiah penalti dari wasit.

Akan tetapi sang pengadil tak memberikan apa tendangan 12 pas tersebut.

Usaha Djene Dakonam tersebut cuma ditertawakan oleh Dani Carvajal yang mengawalnya.

Pemain depan Real Madrid Vinicius Junior (tengah) merayakan gol di Liga Spanyol antara Real Madrid CF dan RCD Mallorca di stadion Santiago Bernabeu pada 11 September 2022. (THOMAS COEX / AFP)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini