News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Arsenal Siap Lebih Garang, Danilo, Mykhaylo Mudryk, dan Yeremi Pino dalam Pantauan

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Ukraina Mykhaylo Mudryk bereaksi selama pertandingan sepak bola persahabatan antara klub divisi satu Bundesliga Jerman Borussia Moenchengladbach dan tim nasional sepak bola Ukraina, dalam persiapan untuk pertandingan play-off Piala Dunia Ukraina mendatang di Moenchengladbach, Jerman barat pada 11 Mei 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Pemimpin klasemen sementara Liga Inggris hingga pekan 13 Arsenal bersiap menyambut bursa transfer musim dingin pada Januari mendatang.

Sebuah laporan dari WelBeast menyebutkan, Mikel Arteta diberikan anggaran sebesar 50 juta Poundsterling untuk mendatangkan pemain.

Dalam laporan tersebut, nama-nama yang tersorot adalah Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk, Danilo (Palmeiras) dan Yeremy Pino (Villarreal.

SkySports dalam laporan terbarunya pada Kamis, 27 Oktober 2022 juga menyebutkan hal yang sama.

Baca juga: Definisi Benci jadi Cinta, Legenda Arsenal Berbondong Jilat Ludah Sendiri soal Mikel Arteta

Ketiga nama di atas dianggap sebagai transfer potensial bagi Arsenal.

Arsenal sejatinya sudah lama kepincut dengan Mykhaylo Mudryk.

Ia sempat diisukan bergabung dengan Meriam London pada bursa musim panas 2022, namun urung terjadi.

Direktur Olahraga Shakhtar Donetsk, Carlo Nicolini mengungkapkan, ada dua tim Liga Inggris yang tertarik mendatangkan Mykhaylo Mudryk.

"Arsenal dan Manchester City. Mereka adalah dua tim yang tertarik dengan pemain tersebut (Mudryk). Tapi ada juga klub lain yang bisa langsung membelanjakannya," kata Nicolini, dikutip dari Sport Witnes.

Mykhaylo

Gelandang Ukraina Mykhaylo Mudryk bereaksi selama pertandingan sepak bola persahabatan antara klub divisi satu Bundesliga Jerman Borussia Moenchengladbach dan tim nasional sepak bola Ukraina, dalam persiapan untuk pertandingan play-off Piala Dunia Ukraina mendatang di Moenchengladbach, Jerman barat pada 11 Mei 2022. (INA FASSBENDER / AFP)

Ketertarikan sejumlah klub Eropa termasuk Arsenal terhadap Mykahylo Mudryk bukan tanpa alasan.

Di usianya yang baru menginjak 21 tahun, pemain kewarganegaraan Ukraina itu tampil dalam performa terbaiknya.

Mykhaylo Mudryk mencetak dua gol dan 10 assist dalam 28 pertandingan untuk Shakhtar Donetsk musim lalu.

Direktur Shakhtar Donets, Darijo Srna menyandingkan nama Mudryk dengan Kylian Mbappe dan Vinicius Junior.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini