News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Pelatih Man City Pep Guardiola Sebut Masalah Cedera Haaland Tak Seburuk saat di Borussia Dortmund

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Manchester City, Erling Haaland mengambil bola dari dalam gawang tim tamu Southampton selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Stadion Etihad, pada 8 Oktober 2022. Pelatih Man City, Pep Guardiola, menyebut masalah cedera Erling Haaland di musim ini tak seburuk kondisinya waktu masih bermain di Borussia Dortmund.

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menyebut masalah cedera Erling Haaland di musim ini tak seburuk kondisinya waktu masih bermain di Borussia Dortmund.

Musim lalu, saat masih membela Die Borussen, Haaland melewatkan 16 laga karena mengalami masalah otot.

Pada musim ini, ia sempat absen di dua pertandingan karena memperoleh cedera di kakinya, tetapi Guardiola berkata kondisi Haaland tak akan menjadi masalah seperti musim lalu.

Pemain berusia 22 tahun itu akan memimpin lini depan timnya saat Manchester City melanjutkan petualangannya di Liga Inggris dengan bertandang ke markas Leeds United pada Kamis (29/12/2022) pukul 03.00 WIB.

"Cederanya benar-benar berbeda dengan musim lalu," kata pelatih asal Spanyol itu soal cedera Haaland dikutip dari Manchester Evening News.

Baca juga: Prediksi Skor Leeds United vs Manchester City Liga Inggris: Haaland Lagi Gacor, Citizens Pesta Gol

"Itu adalah cedera kaki yang ia peroleh saat kami melawan Borussia Dortmund di Liga Champions."

“Dokter mengatakan ligamen di kakinya rusak dan itu sangat menyakitkan."

"Tidak mudah untuk pulih, itu sebabnya dia berjuang keras."

“Tapi masalah otot [yang dia alami di Dortmund], itu sempurna dan sekarang [kondisinya] jauh lebih baik, sekarang tinggal masalah waktu."

"Tentu saja kami membutuhkannya dan, ya, itu bagus," ucap Guardiola.

Sejauh ini Haaland tampil impresif bersama The Citizens.

Kehadirannya di lini depan membuat tim Manchester Biru makin tajam.

Mantan pemain RB Salzburg itu telah mencetak 24 gol dan tiga assist dari 19 penampilannya untuk Man City di semua ajang kompetisi.

Ia memimpin daftar top skor di Liga Inggris dengan 18 gol, unggul lima gol atas pesaing terdekatnya, Harry Kane yang bermain untuk Tottenham Hotspur.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini