Kekalahan itu membuat mereka kembali tertinggal delapan poin dari Arsenal yang berada di puncak klasemen Liga Inggris.
Selain itu, The Citizens harus tetap waspada karena para pesaing di bawah juga menempel ketat perolehan poin mereka.
Newcastle United dan Manchester United yang berada di posisi ketiga dan keempat sama-sama telah mengemas 38 poin, hanya terpaut satu poin dari Man City.
Apabila mereka kembali terpeleset, posisi pasukan Pep Guardiola akan tergusur dan mereka akan makin sulit untuk mengejar perolehan poin The Gunners.
Namun, jelang menghadapi Spurs, Guardiola menekankan kepada anak asuhnya supaya tidak terlalu memikirkan jarak poin tersebut.
Baginya, yang terpenting adalah untuk fokus kepada pertandingan selanjutnya.
“Selalu, ketika kita berada di belakang saya katakan jangan [terlalu] dipikirkan," katanya dikutip dari situs resmi Man City.
"Kami [bisa] mengejar Liverpool dalam beberapa tahun terakhir."
“Pikirkan saja pertandingan berikutnya dan setelah itu kita lihat apa yang terjadi."
"Kami telah berada di posisi ini berkali-kali di masa lalu, ini bukan pertama kalinya kami berada di sana,” jelasnya.
(Tribunnews.com/Deni)