News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Nasib Apes Juventus, Terseok di Awal Musim, Sempat Bangkit, Kini Terjungkal Kena Pengurangan 15 Poin

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Juventus, Filip Kostic (Kiri Belakang) dan rekan satu timnya berkumpul sebelum pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Hellas Verona dan Juventus pada 10 November 2022 di stadion Bentegodi di Verona. Nasib apes harus dialami Juventus, Si Nyonya Tua kini mendapatkan sanki hukuman pengurangan 15 poin.

TRIBUNNEWS.COM - Nasib apes harus dialami Juventus, Si Nyonya Tua kini mendapatkan sanksi hukuman pengurangan 15 poin.

Sanksi pengurangan poin ini didapat Juventus menyusul pelanggaran mengenai laporan keuangan dalam investasi yang dilakukan FIGC.

Penuntut FIGC Serie A telah memutuskan untuk memberikan pengurangan poin kepada Bianconeri setelah mereka dinyatakan bersalah atas pelanggaran capital gain.

Menurut Sportbible, investigasi dilakukan terkait pembayaran yang dilakukan kepada pemain selama 2020 dan 2021, ketika manajeman lama Juventus setuju untuk melakukan pemotongan gaji selama musim yang terkena dampak Covid.

Selama periode tersebut, Juventus diduga menggelembungkan nilai jual pemain dalam beberapa transfer demi meningkatkan nilai modal dalam anggaran.

Baca juga: Kronologi Juventus Dihukum Pengurangan 15 Poin di Liga Italia, Bianconeri Dituding Melanggar Aturan

Permintaan Penuntut FIGC untuk membuka kembali penyelidikan olahraga terhadap klub diterima oleh Pengadilan Banding Federal negara itu.

Sebelumnya, beberapa klub juga sempat diperiksa, diantaranya Sampdoria, Empoli, Genoa, Parma, Pisa, Pescara, Pro Vercelli, dan Novara.

Namun, hanya Juventus yang kasusnya diminta untuk dibuka kembali oleh Jaksa penuntut FIGC, Guiseppe Chiné.

Jaksa telah meminta pengurangan sembilan poin untuk tim pada awalnya tetapi malah diberikan 15 poin.

Pada akhir November lalu, jajaran direksi klub, seperti Pavel Nadved hingga Andrea Agnelli, telah memutuskan untuk mundur dari jabatannya.

Menurut Football Italia, sanksi pengurangan 15 poin ini tak ada hubungannya dengan dugaan kesepakatan rahasia yang dilakukan tim.

Dengan kata lain, Pengadilan Banding baru menjatuhkan hukuman terkait penyalahgunaan keuntungan keuangan klub.

Mereka kemungkinan besar masih menyelidiki lebih lanjut perihal kesepakatan rahasia yang terjalin dengan pemain tertentu.

Reaksi para pemain Juventus setelah kalah dalam pertandingan sepak bola grup H babak pertama Liga Champions hari ke-6 antara Juventus Turin dan Paris Saint-Germain (PSG) di stadion Juventus di Turin pada 2 November 2022. (FRANCK FIFE / AFP)

Baca juga: Dapat Hukuman Pengurangan 15 Poin di Klasemen Liga Italia, Juventus Bakal Ajukan Banding

Dalam kasus investigasi laporan palsu ini, pihak Juventus langsung mengajukan banding atas sanksi yang diberikan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini