News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Nasib Ronaldo Kwateh: Kepulangan dari Bodrumspor Sia-sia, Terancam Absen Timnas U20 Indonesia

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

AKSI RONALDO- Aksi Ronaldo Kwateh saat tampil di laga uji coba. Indonesia U-19 akan menghadapi Vietnam U-19 di ajang Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Sabtu (2/7) Pukul: 20:30 WIB

TRIBUNNEWS.COMĀ - Nasib tak beruntung diterima Ronaldo Kwateh pasca-bergabungnya ke Timnas U20 Indonesia asuhan Shin Tae-yong pada pertandingan perdana Turnamen Mini, Jumat (17/2/2023) kemarin.

Diketahui Ronaldo Kwateh telah bergabung bersama klub Bodrumspor, Liga Turki namun tak kunjung diresmikan karena masih dirundung duka akibat gempa dasyat.

Ronaldo Kwateh yang telah mengikuti latihan Timnas U20 Indonesia pada Sabtu (18/2/2023), dirasa Shin Tae-yong belum mumpuni dan terancam absen di gelaran Turnamen Mini.

Penyerang Timnas Indonesia U-20, Ronaldo Kwateh usai menjalankan latihan di Lapangan A Komplek GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/2/2023). (Tribunnews/Alfarizy)

Kondisi fisik Ronaldo Kwateh pasca-pulang dari trial di klub Liga Turki, Bodrumspor, Jumat (17/2/2023) pekan lalu dianggap Shin Tae-yong belum cukup baik.

Kendati demikian, eks pemain Madura United sudah mengikuti latihan bersama Timnas U20 pada hari Sabtu (18/2/2023).

Selepas sesi latihan Shin Tae-yong membocorkan sedikit kondisi anak asuhnya tersebut.

"Memang tadi sudah cek kondisinya Ronaldo seperti apa, setelah dicek memang kurang porsi latihannya di Turki," ujar Shin Tae-yong dalam sesi wawancara di Lapangan A Komplek GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/2/2023).

"Jadi untuk turnamen friendly match kali ini mungkin tidak akan dimainkan," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) usai memimpin latihan di Lapangan A Komplek GBK, Senayan, Jakarta (18/2/2023). (Tribunnews/Alfarizy)

Memang Ronaldo Kwateh baru menjalani satu sesi latihan bersama Timnas U20 Indonesia sehingga tidak matang untuk persiapan tim di Turnamen Mini.

Namun Shin Tae-yong tidak ingin buang bakat Kwateh secara percuma-cuma.

Pelatih 52 tahun tersebut memproyeksikan Ronaldo untuk jalani Piala Asia U-20 2023, 1-18 Maret di Uzbekistan mendatang.

"Ya pastinya dia (Ronaldo Kwateh) akan dipersiapkan untuk Piala Asia (2023)," ujar Shin Tae-yong.

Senada dengan kata sang pelatih, pemain kelahiran Bantul Yogyakarta tersebut membeberkan dirinya telah mendapat izin klub.

"Sampai Piala Asia," ujar Ronaldo Kwateh seusai menjalankan latihan di Lapangan A Komplek GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/2/2023).

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini