TRIBUNNEWS.COMĀ - Hasil Liga Inggris antara Liverpool vs Arsenal mampu diakhiri dengan skor sama ketat 2-2, Senin (10/4/2023) dinihari.
Ialah Roberto Firmino yang mampu menjadi sosok penggemuruh di Stadion Anfield melalui gol penyeimbang pada menit ke 87.
Arsenal sebenarnya mampu unggul melalui kaki Gabriel Martinelli pada menit ke 8. Sebelum berhasil mengirimkan assist yang ditanduk Gabriel Jesus pada menit ke 28.
Liverpool sempat membalas melalui Mohamed Salah setelah menerima bola pantul Jordan Henderson di dalam kotak penalti pada menit ke 42.
Atas hasil ini Arsenal gagal menjaga jarak poin maksimal dengan Manchester City. Kini keduanya hanya terpaut enam poin alias dua kemenangan saja.
The Gunners masih bertengger di peringkat pertama dengan 73 poin, sedangkan Liverpool menempati posisi delapan.
Baca juga: Liverpool Vs Arsenal Malam Ini: Seramnya Anfield dan Rekor 95 Tahun, Ukuran Sempit Menyiksa Tim Tamu
Jalannya Pertandingan
Liverpool mampu menguasai jalannya pertandingan.
The Reds melakukan umpan lambung trobosan untuk membokar pertahanan.
Arsenal sempat beberapa kali mendelay laju bola.
The Gunners tidak begitu mengambil usaha yang berbahaya.
Akhirnya melalui serangan balik yang terarah, Arsenal berhasil mencuri keunggulan.
Arsenal unggul cepat melalui gol Gabriel Martinelli pada menit ke 8.
Pemain berspasport Brasil mampu menyepak bola pantulan dari pemain belakang The Reds.