Menez akhirnya dilepas AC Milan dan bergabung dengan Bordeaux.
Kisah Menez dengan Bordeaux cuma berjalan satu musim. Petualangan baru diambilnya dengan berlabuh ke Liga Turki untuk memperkuat Antalyaspor.
Perjalanannya di sana makin singkat dengan hanya setengah musim. Kemudian ia menerima pinangan klub dari Meksiko, Club America, pada Januari 2018.
Sempat tak miliki klub pada akhir 2019, Jeremy Menez akhirnya bermain untuk klub Paris FC.
Kemudian, musim berikutnya, Jeremy Menez kembali lagi ke Italia dengan memperkuat tim Serie B, Regina.
Bersama Regina, Jeremy Menez berhasil mencetak 5 gol dan 3 assist dalam 32 pertandingan di seluruh kompetisi.
Jika benar berlabuh ke Persik Kediri, menarik disimat performa Jeremy Menez di kancah sepak bola Indonesia.
Persik Incar Top Skor AFC Cup
Persik Kediri dikabarkan mengincar sosok top skor AFC Cup 2021/2022, Pedro Paulo.
Diketahui, Pedro Paulo sukses mencetak lima gol dalam kompetisi asia AFC Cup 2021/2022.
Kala itu Pedro Paulo masih membela klub asal Vietnam, Viettel.
Rumor tentang Persik Kediri yang akan mendatangkan pemain berusia 29 tahun asal Brasil itu dikabarkan oleh Instagram akun gosip @liga_dagelann.
Dalam akun tersebut, disebutkan jika Paulo akan datang ke Indonesia mulai bulan depan.
Menilik lebih dalam, Pedro Paulo juga sempat dipercaya tampil bersama Timnas Brasil U17.
Pedro tampil tujuh kali dan dapat mengemas dua gol.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama, Siti N)