Bahkan, tak sedikit para pemain muda Garuda tersebut menjadi pilar andalan Shin Tae-yong dalam setiap laganya.
Nama-nama seperti Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, hingga Ramadhan Sananta menjadi beberapa nama pemain yang menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Kualitas permainan pun terlihat juga semakin meningkat, dimana Timnas Indonesia tidak hanya mengandalkan long ball saja.
Permainan bola dari kaki ke kaki dari belakang ke depan juga menjadi sajian apik yang diperlihatkan punggawa Garuda.
Secara mental, kondisi psikis pemain Garuda juga terlihat jauh lebih baik pada kondisi saat ini.
Sikap pejuang yang tak pernah mengenal lelah dimiliki setiap pemain Timnas Indonesia saat bermain di atas lapangan.
Berbagai hal positif itulah yang bisa diandalkan Timnas Indonesia saat bertemu Argentina di FIFA Matchday mendatang.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama, Dwi Setiawan)