Berawal dari umpan krosing dari Jesus Navas, bola yang mengenai badan Mancini itu memantul masuk ke gawang Rui Patricio.
Setelah berhasil menyamakan kedudukan, Sevilla pun semakin percaya diri dan mengurung pertahanan AS Roma.
Sevilla pun sejatinya nyaris mendapat hadiah penalti pada menit ke-71 setelah Lucas Ocampos mendapat tekel dari Roger Ibanez.
Namun setelah mengecek VAR, wasit membatalkan keputusan penalti tersebut.
AS Roma sejatinya memiliki peluang emas pada menit ke-84 melalui sepakan Andrea Belotti. Namun sepakannya melebar tipis di sisi kanan gawang Bounou.
Skor 1-1 pun bertahan hingga akhir babak kedua. Sehingga pertandingan pun harus dilanjutkan ke babak extra time.
Susunan Pemain
- Sevilla (4-2-3-1)
Y. Bounou (GK); Jesus Navas, Loic Bade, Nemanja Gudelj, Alex Telles; Fernando, Ivan Rakitic; Lucas Ocampos, Oliver Torres, Bryan Gill; Youssef En-Nesyri.
Pelatih: Jose Luis Mandilibar
AS Roma (3-4-2-1)
Rui Patricio (GK); Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez; Zeki Celik, Bryan Cristante, Menanja Matic, Leonardo Spinazzola; Lorenzo Pelligrini, Paulo Dybala; Tammy Abraham.
Pelatih: Jose Mourinho.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)