Menunggu klausul 'murah' sang pemain untuk aktif akan menimbulkan risiko yang membahayakan rencana Manchester United musim depan.
Manchester United membutuhkan tambahan bek tengah berkualitas dengan banyaknya pemain belakang yang dikabarkan bakal meninggalkan klub.
Kapten tim, Harry Maguire disebut menjadi salah satu pihak yang akan angkat kaki dari Old Trafford.
Padahal peran Maguire sebagai pemain pelapis sangatlah diperlukan.
Penambahan jumlah pemain akan menjadi penting bagi Setan Merah untuk mengantisipasi banyaknya penggawa yang hengkang dan menjaga kualitas tim.
(Tribunnews.com/Guruh)