News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Major League Soccer

Efek Nyata Lionel Messi di Inter Miami, Tiket Pertandingan Lawan FC Dallas Ludes dalam 10 Menit

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lionel Messi mengungkapkan rasa senangnya di Instagram setelah dia mencetak dua gol dalam kemenangan 3-1 Inter Miami atas Orlando City di Miami, Kamis (3/8/2023). Sejak datang ke Inter Miami, Lionel Messi langsung menyedot perhatian para penikmat sepak bola. Pecah rekor, tiket pertandingan ludes dalam 10 menit.

TRIBUNNEWS.COM - Sejak datang ke Inter Miami, Lionel Messi langsung menyedot perhatian para penikmat sepak bola.

Lionel Messi menunjukkan bahwa dirinya merupakan pembeda bagi Inter Miami, terbukti dari hasil positif yang didapatkan klub dalam tiga pertandingan terakhir.

Bertarung di ajang Piala Liga, Inter Miami mampu tampil trengginas dan lolos ke babak 16 besar melawan FC Dallas, Minggu (6/8/2023).

Jelang pertandingan antara FC Dallas vs Inter Miami bergulir, tiket pertandingan dikabarkan ludes dalam waktu 10 menit.

Pemain depan Inter Miami, Lionel Messi merayakan gol ketiga timnya selama pertandingan putaran 32 Piala Liga antara Inter Miami CF dan Orlando City SC di Stadion DRV PNK di Fort Lauderdale, Florida, pada 2 Agustus 2023. (CHANDAN KHANNA / AFP)

Berdasarkan laporan dari Bloomberg, Lionel Messi menjadi magnet bagi para penonton sehingga mereka dengan cepat berebut tiket pertandingan.

Tiket yang terjual dalam waktu 10 menit itu merupakan rekor tercepat yang pernah dicatatkan oleh FC Dallas.

Padahal tiket untuk menonton Messi dkk melawan FC Dallas tak murah.

Bloomberg melaporkan bahwa tiket dijual mulai harga 299 dolar Amerika Serikat (Rp4,5 juta).

Sementara tiket resmi kembali dijual di AXS seharga lebih dari 600 dolar Amerika Serikat (Rp9,09 juta).

Sebanyak 20.000 ribu orang berhak untuk menonton pertandingan di Stadion Toyota FC Dallas untuk melihat kehebatan Messi.

Sementara itu, salah satu pemilik FC Dallas, Dan Hunt, menyebut bahwa kedatangan La Pulga ke Amerika Serikat merupakan momen terbesar di MLS.

"Ini momen terbesar dalam sejarah liga [MLS]," kata Dan Hunt dikutip dari Bloomberg.

Baca juga: Bromance Baru Neymar di PSG, Lepas Lionel Messi, Lee Kang-in Jadi Pujaan Anyar

Magis Messi

Inilah rapor Lionel Messi selepas melakoni tiga laga perdana bersama Inter Miami.

Bergabungnya Messi ke Inter Miami ternyata membawa berkah bagi klub Major League Soccer (MLS) itu.

Sebelum La Pulga bergabung, klub yang dijuluki The Herons itu gagal meraih kemenangan dalam enam laga beruntun.

Namun, setelah Messi datang dan bermain, Inter Miami sukses meraih tiga kemenangan berturut-turut di ajang Piala Liga.

Tiga klub yang menjadi korban keganasan La Pulga ialah Cruz Azul, Atlanta United, dan Orlando City.

Pemain depan Inter Miami Lionel Messi merayakan gol ketiga timnya selama pertandingan putaran 32 Piala Liga antara Inter Miami CF dan Orlando City SC di Stadion DRV PNK di Fort Lauderdale, Florida, pada 2 Agustus 2023. (CHANDAN KHANNA / AFP)

Terbaru Orlando City disingkirkan oleh Messi dkk di ajang Piala Liga dengan skor 3-1, Kamis (3/8/2023) pagi WIB.

Pada laga tersebut, eks penyerang Barcelona itu mencetak dua gol pada menit ke-7 dan menit ke-72.

Sementara itu, ketika menang melawan Atlanta United, Messi juga melesakkan dua gol pada menit ke-8 dan menit ke-22.

Kemudian pada laga perdana melawan Cruz Azul, La Pulga melesakkan satu gol.

Sejauh ini dari tiga laga yang dijalaninya bersama Inter Miami, pemain berusia 36 tahun itu membukukan lima gol dan satu assist.

Rapor Messi di Inter Miami

Jumlah pertandingan: 3

Jumlah kemenangan: 3

Jumlah gol: 5

Jumlah assist: 1

Jumlah prestasi: 3 kali sabet penghargaan Man of the Match (MOTM)

(Tribunnews.com/Deni)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini