TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar seperti kehilangan aura sebagai juara bertahan Liga 1 musim lalu dengan menelan kekalahan kedua di awal musim ini.
Apesnya lagi, kedua kekalahan PSM Makassar itu terjadi saat mereka tampil di kandang sendiri.
PSM Makassar tercoreng saat menjamu Dewa United dan Persik Kediri.
Baca juga: PSM Makassar tak Bisa Bersantai, Calon Lawan di AFC Cup Pernah Jadi Mimpi Buruk Tim Liga 1
Teranyar, PSM kalah dari Persik Kediri dengan skor 1-2.
Jika menghitung turnamen di luar Liga 1, PSM sudah lebih dari dua kali menelan kekalahan di kandang sendiri.
Tim berjuluk Juku Eja itu juga kalah di kandang sendiri saat menjalani laga playoff ke kancah Asia melawan Bali United.
Dengan itu, PSM Makassar menelan tiga kekalahan saat berlaga di Stadion Gelora BJ Habibie musim ini.
Menghadapi hal itu, Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares tak bisa banyak menjabarkan keadaan tim.
Tavares lebih memilih meminta maaf kepada para penggemar yang menantikan kemenangan PSM Makassar.
Pelatih 43 tahun tersebut juga terpukul dengan rentetan kekalahan yang dialami tim asuhannya.
Musim ini PSM menjalani masa yang sulit di kompetisi.
Kekalahan menjadi bahan evaluasi untuk bekerja lebih baik ke depan.
Tavares menjanjikan tim asuhannya bakal berusaha lebih keras lagi untuk mengamankan kemenangan.
"Kita berjanji akan bekerja berusaha lebih keras untuk merubah hal ini kedepannya," ujar Tavares dikutip dari Tribun-Timur.