Ezra Walian Yakin PSIS Semarang Jadi Menu Buka Puasa Kemenangan Persib Bandung
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persib Bandung mengalami puasa kemenangan dalam tiga pertandingan terakhirnya.
Persib Bandung terakhir kali merasakan kemenangan dalam laga pekan kelima Liga 1 2023/24.
Kemenangan itu terjadi ketika Pangeran Biru - julukan Persib, berhasil menang 2-1 atas tuan rumah Persik Kediri, 28 Juli lalu.
Baca juga: Dedi Kusnandar Absen, David da Silva Latihan Terpisah Jelang Laga Persib Lawan PSIS Semarang
Pada laga terakhirnya, tim besutan Bojan Hodak itu harus puas berbagi poin dengan tim tamu, Barito Putera, usai bermain imbang 1-1, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Jawa Barat, Minggu (13/8/2023).
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, pun tak memungkiri jika dirinya merasa kecewa setelah gagal meraih poin penuh di laga tersebut.
Namun, penyerang kelahiran Amsterdam, Belanda itu memastikan, timnya tidak akan larut dalam kekecewaan dan bertekad untuk bangkit pada pertandingan selanjutnya, yaitu melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (20/8/2023).
"Saya pikir, tim ini selalu punya semangat yang bagus. Memang, kami tidak terlalu senang dengan hasil di pertandingan terakhir," kata Ezra.
"Tapi kami sudah tampil lebih baik di beberapa laga belakangan ini," sambung pemain berusia 25 tahun itu.
Ezra juga mengakui, dirinya harus memperbaiki penampilannya.
Di laga kontra Barito Putera, Ezra sempat mendapat peluang untuk mencetak gol di menit 39, tapi tembakannya bisa ditangkap kiper Barito Putera, Ega Rizky.
Pemain bernomor punggung 9 itu pun meyakini Persib Bandung masih bisa bangkit di pekan-pekan selanjutnya.
"Semuanya masih mungkin terjadi. Kami semua percaya masih bisa melakukannya," kata Ezra.
"Kami sudah tampil baik, hanya itu belum cukup jadi harus lebih banyak menciptakan peluang dan membuat gol, termasuk saya," paparnya.
Sekadar informasi, saat ini Persib Bandung masuk di zona degradasi sampai pekan ke-8 Liga 1 2023/2024.
Pangeran Biru baru mengumpulkan delapan poin, hasil dari satu kemenangan, lima hasil imbang, dan menelan dua kekalahan.