TRIBUNNEWS.COMĀ - Pemain abroad Timnas Indonesia, Pratama Arhan berpeluang tampil dalam pertandingan Thepakusatsu vs Tokyo Verdy pada lanjutan pekan ke-37 J2 League (Liga 2 Jepang) 2023.
Jadwal Thepakusatsu vs Tokyo Verdy bakal tersaji di Shoda Shoyu Stadium Gunma, Minggu (1/10/2023) jam 15.00 WIB.
Ini dapat menjadi momen Pratama Arhan perpisahan Pratama Arhan yang telah dirumorkan berlabuh menuju klub K League 1 (Liga 1 Korea Selatan), Suwon FC.
Baca juga: Pratama Arhan Tak Boleh Senang Dulu, Suwon FC Pernah PHP-in Anak Shin Tae-yong
Kabar rumor transfer Pratama Arhan memang sedang gencar berhembus di sosial media.
Bahkan akun Instagram @transfer.bola sudah berani mengatakan kipindahan Pratama Arhan dari Tokyo Verdy ke Suwon FC telah done deal per Rabu (27/9/2023), kemarin.
Pratama Arhan akan bertolak dari Tokyo Verdy dengan status free transfer pada akhir musim.
Pasalnya kontrak suami dari Azizah Salsha itu akan kadaluarsa pada Januari 2024 mendatang.
Yang artinya, Pratama Arhan akan memulai kompetisi baru di kasta utama Korea Selatan musim depan (2024).
Baca juga: Perbandingan Harga Pasar Pratama Arhan vs Pemain Muda Suwon FC, Sang Lemparan Maut Jauh Meroket
Kini Pratama Arhan hanya menyisakan enam laga lagi bersama Tokyo Verdy sebelum tutup musim 2023.
Menimbang peluang Pratama Arhan untuk tampil di laga Thepakusatsu vs Tokyo Verdy cukup besar.
Mengingat salah satu dari tiga penampilan Pratama Arhan pada musim ini, tertuang saat membela Tokyo Verdy melawan Thepakusatsu.
Momen ini terjadi di fase pertama Piala Kaisar Jepang 2023 (7/6/2023).
Kala itu sang lemparan maut menjadi line-up utama Tokyo Verdy.
Pratama Arhan tampil selama 90 menit untuk membawa Tokyo Verdy melaju ke putaran selanjutnya.
Wingback Timnas Indonesia itu membantu Tokyo Verdy menang dengan skor 2-1 atas Thepakusatsu.
Adapun selain itu, secara level klasemen, Tokyo Verdy jauh mengungguli Thepakusatsu.
Saat ini Tokyo Verdy bertengger di peringkat keempat klasemen J2 League 2023 dengan koleksi 61 poin dari 36 pertandingan.
Sedangkan Thepakusatsu berada di peringkat ke-10 dengan koleksi 52 poin dari jumlah pertandingan yang serupa.
Walhasil diprediksi Tokyo Verdy dapat menggunakan pemain lapis kedua untuk duel melawan Thepakusatsu.
Peluang penampilan Pratama Arhan juga terasa lebih besar pekan ini, jika dibandinkan jadwal Tokyo Verdy selanjutnya.
Diketahui, jadwal Tokyo Verdy pada tiga pekan selanjutnya cukup berat.
Tokyo Verdy akan bentrok dengan Oita Trinita, JEF United hingga Jubilo.
Ketiga tim tersebut memiliki posisi klasemen lebih ketimbang Thepakusatsu.
Oita Trinita bertengger di peringkat ke-8, serta JEF United dan Jubilo tepat berada di bawah dan di atas Tokyo Verdy pada tangga klasemen pekan ini.
Walhasil Pratama Arhan bakal diprediksi memainkan pertandingannya yang baru semata wayang di J2 League musim ini.
Jadwal Abroad Pratama Arhan
Minggu, 1 Oktober 2023
Kick-off 15.00 WIB: Thepakusatsu vs Tokyo Verdy
Lokasi: Shoda Shoyu Stadium Gunma
Head to head Thepakusatsu vs Tokyo Verdy
J2 (18/6/2023): Tokyo Verdy 2-2 Thepakusatsu
Piala Kaisar (7/6/2023): Tokyo Verdy 2-1 Thepakusatsu
J2 (10/9/2022): Tokyo Verdy 1-1 Thepakusatsu
J2 (13/3/2022): Thepakusatsu 0-1 Tokyo Verdy
J2 (11/7/2021): Thepakusatsu 2-2 Tokyo Verdy
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)