News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Borussia Dortmund vs AC Milan: Cari Kemenangan Pertama, Live on Vidio Kamis 5 Okt Pukul 02.00 WIB

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penjaga gawang AC Milan #16 Mike Maignan berbicara dengan rekan satu timnya sebelum meninggalkan lapangan karena cedera selama pertandingan sepak bola grup F putaran pertama Liga Champions UEFA melawan Newcastle di stadion San Siro, pada 19 September 2023.

TRIBUNNEWS.COM- Sama-sama mencari kemenangan pertama di Grup F Liga Champions, Borussia Dortmund dan AC Milan saling beradu kemampuan di Signal Iduna Park dalam pekan kedua penyisihan grup F di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Kamis (5/10) dini hari nanti.

Dortmund yang dilatih Edin Terzic menelan kekalahan 2-0 dari Paris Saint-Germain di matchday pertama.

Sementara Rossoneri AC Milan harus menyesali serangkaian peluang yang terbuang saat bermain imbang 0-0 dengan Newcastle United.

Gol dari Kylian Mbappe, dan mantan pemainnya, Achraf Hakimi membuat Dortmund pulang dari Paris dengan kekalahan dua gol tanpa balas.

Kekalahan di ibukota Perancis itu menghentikan rekor 13 pertandingan tak terkalahkan di semua kompetisi bagi BVB.

Tapi, mereka telah merespons kekalahan itu dengan sepasang kemenangan di Bundesliga atas Wolfsburg 1-0, dan Hoffenheim 1-3.

Gol perdana BVB dari Niclas Fullkrug, usaha improvisasi Marco Reus, dan aksi solo run yang sensasional dari Julian Ryerson telah memperpanjang catatan tak terkalahkan Dortmund di kandang, menempatkan mereka di peringkat empat klasemen sementara Bundesliga.

Namun, dengan gol balasan Andrej Kramaric dari jarak 14 meter, Dortmund menyambut Milan di kandang mereka dengan hanya memiliki satu clean sheet dari enam laga terakhir.

Tapi di level Liga Champions, beda lagi. Dortmund tercatat meraih empat clean sheet dari lima laga terakhir (tiga menang, dua seri), dan hanya kebobolan satu gol.

Jadi, mereka boleh sangat percaya diri menyambut tamunya dari Milan dini hari nanti.

Rossoneri sementara itu, datang dengan amarah. Dua pekan lalu, mereka membuang peluang demi peluang sehingga hanya meraup satu poin dari tim pendatang baru Liga Champions, Newcastle.

Perpaduan kecerobohan para pemain mereka sendiri, pertahanan The Magpies yang gigih, dan aksi heroik Nick Pope di bawah mistar, membuat laga berakhir 0-0.

Sebanyak 25 peluang tidak cukup bagi Milan untuk membuat tim asal Inggris ini menyerah.

Namun seperti halnya Dortmund, the Rossoneri telah memperbaiki kesalahan di Eropa tersebut dengan serangkaian hasil gemilang di kancah domestik, meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir mereka di Serie A.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini