News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Supercoppa Italia

Drama Supercoppa Italia di Arab Saudi: Napoli Ancam Boikot, Fiorentina Membantah

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Napoli asal Nigeria Victor Osimhen (kanan) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol penalti dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Napoli vs Sassuolo pada 27 Agustus 2023 di stadion Diego Armando Maradona di Naples. FILIPPO MONTEFORTE / AFP

La Viola menegaskan bahwa mereka pantas untuk bermain dalam kompetisi ini dan akan berpartisipasi dengan rutin.

Fiorentina juga menyatakan kekesalan mereka terhadap rumor yang beredar mengenai rencana mereka untuk mundur dari Supercoppa Italiana ini.

“Kami tidak pernah berkomunikasi bahwa kami tidak ingin berpartisipasi dalam Piala Super Italia edisi berikutnya. Kami pantas bermain di Piala Super dan oleh karena itu kami akan berpartisipasi secara rutin. Kami kesal dengan rumor yang beredar tentang kami mundur.” tulis Fiorentina, seperti yang dikutip dari laman Football Italia.

Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa baik Napoli maupun Fiorentina merasa tidak puas dengan usulan tanggal turnamen di Arab Saudi.

Mereka mengklaim bahwa masalah kepadatan jadwal pertandingan dan perjalanan menjadi alasan utama ketidakpuasan mereka.

Jika Fiorentina akhirnya memutuskan untuk tidak berpartisipasi, maka Atalanta mungkin akan menjadi pengganti yang tepat. Demikian pula, jika Napoli menarik diri, AC Milan kemungkinan akan mengisi tempat mereka.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini