News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Bek Bologna Pinjamkan Uang ke Nicolo Fagioli: Alasan Beli Jam Mewah, Ternyata untuk Bayar Utang Judi

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bek Bologna, Ragu Dragusin. Beralasan pinjam uang dari bek Bologna untuk membeli jam tangan mewah, ternyata uang itu digunakan Nicolo Fagioli untuk membayar utang judi.

Nicolo Fagioli sendiri memberi pengakuan soal kasus judi yang menyeret namanya.

Fagioli mengaku, awal mula dirinya kecanduan main judi tertular dari rekan setimnya di Timnas U21 Italia, Sandro Tonali.

Kecanduan judi bermula saat Fagioli melihat teman sekaligus rekan setimnya Tonali bertaruh di situs taruhan ilegal.

Mantan pemain AC Milan itu membantunya mendaftar melalui akun dan dari sana semuanya dimulai.

Awalnya, Fagioli melakukannya untuk mengisi waktu luang saja. Namun hal itu malah membuatnya kecanduan.

"Saya biasa bertaruh pada pemenang suatu pertandingan, atau pada hasil under/over, tidak pernah pada nama pencetak gol atau pada hasil pastinya. Saya melakukannya karena bosan, saya punya banyak waktu luang," kata Fagioli, dikutip dari OneFootball.

Mulanya, Fagioli hanya bertaruh pada olahraga tenis, namun karena lebih banyak kalah dan harus membayar sejumlah uang yang besar, ia mulai ikut bertaruh di sepakbola.

Namun Fagioli blak-blakan bahwa dirinya tak bertaruh untuk timnya sendiri.

Saat kembali ke Juve pada tahun 2022, Fagioli sudah menumpuk utang sebesar 250 ribu euro (Rp 4,1 miliar). 

Fagioli pun disarankan untuk mencari psikolog, namun situasinya tidak membaik dan Fagioli mulai bertaruh pada segalanya, termasuk sepak bola dan membuat utangnya semakin menumpuk.

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini