"Selain itu ia sudah semakin berkembang dan ia siap untuk kembali ke tim kami," ungkapnya.
Posisi Casemiro Terancam
Kembalinya Kobbie Mainoo tentu akan membuat posisi Casemiro di lini tengah Manchester United.
Pasalnya, dalam beberapa laga terakhir Casemiro dinilai bermain kurang trengginas.
Casemiro dinilai sudah lamban dan selalu terlambat pada saat mengambil keputusan.
Selain itu, moncernya Scott McTominya juga membuat posisi Casemiro semakin terancam.
Seperti diketahui, McTominay berhasil tampil impresif dalam pertandingan melawan Brentford sebelum jeda internasional.
Pada pertandingan itu sejatinya Manchester United tertinggal 0-1 oleh Brentford.
Ten Hag kemudian memasukkan pemain McTominay menggantikan Sofyan Amrabat pada menit ke-87.
McTominay kemudian membuat Stadion Old Trafford pecah berkat dua gol yang dicetaknya saat injury time tepatnya menit ke-90+3 dan 90+7.
Diharapkan, penampilan moncer McTominay itu bisa konsisten. Sehingga mampu memberikan persaingan sehat antar pemain di lini tengah Manchester United.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Prtama)