News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Tekad Barcelona Kejar Real Madrid di Klasemen Liga Spanyol, Xavi Lihat Titik Terang

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Barcelona #07 Ferran Torres merayakan gol di Estadi Olimpic Lluis Companys pada 16 September 2023. Barcelona mendapatkan beberapa pemainnya lagi yang sebelumnya terkena cedera menjelang laga melawan Athletic Bilbao.

TRIBUNNEWS.COM - Barcelona dan Real Madrid sama-sama akan menjalani pekan sulit di Liga Spanyol kali ini.

Pada laga pekan kesepuluh, Barcelona dan Real Madrid bakal berhadapan dengan tim yang lekat dengan cap kuda hitam.

Barcelona akan bermain menghadapi Athletic Bilbao pada Senin (23/10/2023) pukul 02.00 WIB.

Baca juga: Sergio Busquets Dan Rekan-rekannya Memblokir Eks Pemain Liverpool Bergabung Dengan Barcelona

Para pemain Barcelona merayakan gol ketiga saat pertandingan Liga Spanyol antara FC Barcelona dan RC Celta de Vigo di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada Sabtu (23/9/2023). (Pau BARRENA / AFP)

Sedangkan Real Madrid bertanding terlebih dahulu dengan melawan Sevilla, Sabtu (21/10/2023) pukul 23.30 WIB.

Meskipun diadang lawan tangguh, Barcelona tak mengendurkan niat untuk tetap mengejar Real Madrid.

Untuk diketahui, posisi Barcelona memang tertinggal dari Real Madrid di klasemen.

Barcelona untuk sementara ada di peringkat ketiga klasemen Liga Spanyol.

Blaugrana mengoleksi 21 poin dari 9 laga yang sudah dijalani.

Sementara itu, Real Madrid menguasai puncak klasemen Liga Spanyol.

El Real ada di puncak dengan raihan 24 angka dengan jumlah laga yang sama.

Upaya Barca mengejar El Real tak akan mudah.

Untungnya, mereka mendapatkan kabar baik terkait kondisi skuadnya untuk mengarungi pekan kesepuluh ini.

Barcelona mendapatkan dua pemain yang sebelumnya tak bisa diturunkan karena cedera.

Kedua pemain yang kembali pulih itu adalah Lamine Yamal dan Alejandro Balde.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini