TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Irak akan tersaji dalam fase grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tahap II.
Anak didik Shin Tae-yong bakal memulai kiprahnya sebagai tamu di markas tim berjuluk Singa Mesopotamia tersebut.
Timnas Indonesia akan bermain di markas Irak yakni, Basra International Stadium.
Adapun jadwal Timnas Indonesia vs Irak bakal berlangsung di atas agenda FIFA Matchday November, tepatnya pada Kamis (16/11/2023) mendatang.
Baca juga: Shin Tae-yong Terang-terangan Ngaku Punya Anak Emas di Timnas Indonesia, Siapa Nih?
Kapasitas Stadion Lawan
Secara kapasitas stadion, markas Irak terhitung tak semegah daripada venue kandang milik Timnas Indonesia.
Diketahui, Timnas Indonesia kerap menggelar pertandingan kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Dikutip melalui Transfermarkt, stadion yang dibangun pada 1962 itu memiliki kapasitas sejumlah 77.193.
Jumlah tersebut jauh unggul atas markas dari Irak.
Terhitung kapasitas stadion Timnas Indonesia hampir 12 ribu lebih besar daripada Irak.
Diketahui dari sumber yang serupa, markas Timnas Irak hanya memiliki kapasitas sejumlah 65.227.
Baca juga: Sandy Walsh Ungkap Kekurangan Pemain Timnas Indonesia, Kedisiplinan Paling Disorot
Adapun kabar digunakannya Basra International Stadium sebagai venue pertandingan Timnas Indonesia vs Irak salah satunya dipublikasikan melalui Twitter (X) @IraqFootballPod (24/10/2023).
Dalam sepenggal tweet dijelaskan sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs Irak, Basra International Stadium akan menggelar pertandingan grup C AFC Cup 2023/2024.
Basra International Stadium menjadi lokasi pertemuan klub asal Irak yakni, Al-Zawraa dan perwakilan Lebanon, Nejmeh FC.
Laga itu telah berlangsung pada Senin (22/10/2023) kemarin.
Duel antara Al-Zawraa vs Nejmeh FC berakhir dengan kemenangan wakil Irak dengan skor 4-1.
"Stadion Internasional Basra setelah pertandingan AFC Cup 2023 Grup C hari ini antara Al-Zawraa dan Nejmeh FC."
"Hanya dalam waktu 3 minggu lagi, ini akan menjadi venue pertandingan FIFA Kualifikasi Piala Dunia 2026 pertama Irak yang menghadapi Timnas Indonesia," tulis tweet @IraqFootballPod.
Perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia
Diketahui, Timnas Indonesia berhak melaju ke putaran kedua setelah menang dua leg atas Brunei Darussalam di ronde pertama.
Garuda mampu unggul 12-0 agregat dari negara yang masih satu daratan dengan Pulau Kalimantan tersebut (12-17/10/2023).
Walhasil skuad asuhan Shin Tae-yong berhak melaju ke tahap selanjutnya.
Selain Irak, Timnas Indonesia kebetulan tergabung dengan lawan dari zona ASEAN yakni, Filipina serta Vietnam.
Maka, kans Timnas Indonesia untuk lolos ke fase selanjutnya cukup terbuka.
Timnas Indonesia tinggal tidak terkalahkan atas Filipina dan Vietnam melalui dua leg, serta berharap Irak melumat seluruh laga fase grup.
Dengan demikian Timnas Indonesia dapat finish di posisi runner-up dan berhak melaju ke putaran tiga.
Pada fase ini, masing-masing tim akan bertemu dua kali dalam sistem home-away.
Pertandingan grup akan digelar secara periodik, mulai dari FIFA Matchday November 2023 serta Maret dan Juni 2024.
Adapun duel melawan Irak dan Vietnam dapat digunakan Timnas Indonesia menjajal kekuatan keduanya sebelum Piala Asia 2023 (Januari 2024).
Pasalnya Tim Garuda bakal berjumpa dengan kedua negara tersebut dalam fase grup D.
Selain Irak dan Vietnam, Timnas Indonesia juga bakal melawan tim raksasa Asia yakni, Jepang.
Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia (II)
Kamis, 16 November 2023
Irak vs Timnas Indonesia
Selasa, 21 November 2023
Timnas Indonesia vs Filipina
Kamis, 21 Maret 2024
Timnas Indonesia vs Vietnam
Selasa, 26 Maret 2024
Vietnam vs Timnas Indonesia
Kamis, 6 Juni 2024
Timnas Indonesia vs Irak
Selasa, 11 Juni 2024
Filipina vs Timnas Indonesia
Perjalanan Timnas Indonesia di 5 Edisi Terakhiri Piala Dunia
2022: Tersingkir Putaran Kedua
2018: Tidak Ikut Kualifikasi
2014: Tersingkir Putaran Ketiga
2010: Tersingkir Putaran Kedua
2006: Tersingkir Putaran Kedua
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)