News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Prediksi Skor Newcastle vs Borussia Dortmund, The Magpies Difavoritkan Menang Lagi? Ini Prediksinya

Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Starting eleven Newcastle United berfoto bersama sebelum kick-off melawan tamunya PSG pada pertandingan Liga Champions pekan kedua Grup F di St James Park, Kamis (5/10/2023) dini hari WIB.

setelah PSG memperkecil ketertinggalan, gol telat dari Fabian Schar mengakhiri kemenangan luar biasa yang membawa mereka memuncaki klasemen Grup F.

Kemenangan ini menegaskan, skuat asuhan Eddie Howe tersebut memang sudah siap berkiprah di Liga Champions.

Tiket ke turnamen elite Eropa ini didapat setelah The Magpies berada di peringkat empat Liga Primer musim lalu.

Mereka pun kini menyandang rekor mentereng: Newcastle hanya kalah satu kali dalam 29 laga terakhir di kompetisi UEFA di kandang sendiri, dengan menang tak kurang dari 21 kali.

Mereka juga memenangkan 60 persen dari pertandingan kandang mereka di Liga Champions, dibandingkan dengan 20 persen di laga tandang.

Sempat babak belur di awal musim, di mana mereka kalah tiga kali dalam empat laga, The Magpies kini mulai menata kembali dengan apik.

Kemenangan 4-0 atas Crystal Palace di laga terakhir adalah kemenangan keenam dari delapan laga terakhir, di mana mereka mencetak 20 gol dalam prosesnya.

Longstaff kembali mencetak gol di akhir pekan, sedangkan Callum Wilson juga mencetak gol sekembalinya dari cedera dan memberikan Howe sebuah masalah yang menyenangkan untuk diselesaikan di lini depan,

di mana bintang asal Swedia, Alexander Isak, menjadi pemain yang lebih diutamakan di Liga Champions.

Newcastle, yang naik ke peringkat enam di Liga Primer, sangat siap untuk kembali ke kompetisi Eropa, di mana mereka belum pernah kalah melawan tim asal Jerman.

Sangat kontras dengan tuan rumah, Borussia Dortmund telah kalah dalam enam laga tandang terakhir mereka dari tim Inggris di semua kompetisi.

Die Schwarzgelben juga kebobolan setidaknya dua kali dalam setiap kesempatan.

Tapi, harus digarisbawahi juga, sementara Newcastle baru saja kembali ke kompetisi elite Eropa setelah absen cukup lama,

Dortmund tampil di fase grup Liga Champions untuk yang ke-18 kalinya, dan selama delapan musim berturut-turut.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini