News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Dua Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia sedang Diproses, Satu Nama Masih Teka-teki

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Foto kesebelasan Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 2 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (21/11/2023) malam.

TRIBUNNEWS.COM - Sejauh yang terlihat, PSSI memiliki dua pemain yang sedang diproses naturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Di antaranya ialah Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On.

Namun, terdapat juga satu nama yang menjadi teka-teki yakni, Ragnar Oratmangoen.

Baca juga: Thom Haye Tiba di Jakarta, OTW Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Untuk Thom Haye baru tiba di Jakarta pada Kamis (28/12) dan melanjutkan proses naturalisasi ke tahap selanjutnya.

Secara garis besar, berkas pengajuan dari gelandang 28 tahun milik Heerenveen (Eredivisie Liga Belanda) harus melalui tahap seleksi Komisi X DPR hingga persetujuan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Walhasil masih akan memakan waktu kisaran empat hingga lima bulan ke depan.

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Thom Haye atau yang bernama lengkap Thom Jan Marinus Haye telah tiba di tanah air pada Kamis (Kamis (28/12/2023) untuk mengurus proses perpindahan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). (PSSI.org)

Lalu nama yang diproses PSSI yang kedua ialah Nathan Tjoe-A-On.

Kendati demikian bek 22 milik Swansea City tersebut sudah diperbolehkan mengambil sumpah Warga Negara Indonesia pada Kamis (28/12/2023).

Namun karena berhalangan izin klub, proses tersebut tertunda.

Walhasil proses ucap sumpah WNI hanya dilakukan oleh Jay Idzes sebagai pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia (28/12/2023).

Bek 23 tahun miliki Venezia (Serie B Italia) tinggal melakukan proses perpindahan federasi KNVB ke PSSI untuk legal membela Timnas Indonesia.

Sedangkan untuk Nathan Tjoe belum diketahui secara pasti, kapan proses ucap sumpah WNI susulan akan dilakukan.

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jay Idzes (kiri) dan Nathan Tjoe-A-On (kanan). (Instagram @jayidzes @nathantjoeaon)

Lalu menariknya ada satu proses naturalisasi yang menjadi teka-teki yakni, Ragnar Oratmangoen.

Diketahui, Ragnar Oratmangoen telah berjumpa dengan Erick Thohir pada awal November (2023) bulan lalu.

Saat itu sudah ada kesepakatan terkait memulai proses naturalisasi.

Namun hingga kini belum ada update kelanjutan bagaimana proses perpindahan WNI pemain penyerang-sayap dari Fortuna Sittard (Eredivisie Liga Belanda) tersebut.

Bahkan Thom Haye yang memulai prosesnya lebih belakangan telah menemui titik terang berlanjutnya proses naturalisasi.

Adapun update terakhir pernah disampaikan Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir.

Namun secara formatif, Erick Thohir cuma baru berharap proses dari Ragnar dapat berjalan.

Terhitung kemunduran proses setelah pertemuan awal dahulu dan telah menginjak kata sepakat.

Adapun saat itu, Erick dalam konteks menjawab pertanyaan terkait proses naturalisasi Kevin Diks (FC Copenhagen) yang belum diproses PSSI.

"Belum (saat ditanya proses naturalisasi Kevin Diks -red)," ujar Erick Thohir melalui postingan reels Instagram, Sabtu (16/12/2023).

"Tapi mudah-mudahan Ragnar Oratmangoen," lanjut Ketum PSSI tersebut.

"Dia pemain sayap dan bisa bermain sebagai striker."

Ketua Umum PSSI Erick Thohir foto bersama Ragnar Oratmangoen, gelandang asal tim Fortuna Sittard yang siap dinaturalisasi. (Dok. pribadi)

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini