Yang pasti untuk melawan Vietnam, Asnawi Mangkualam akan menjadi salah satu opsi bek-kanan Timnas Indonesia.
Asnawi Mangkualam akan bersaing sehat dengan Sandy Walsh hingga Yakob Sayuri yang terkadang ditarik lebih kedalam.
Namun keputusan line-up penampilan sepenuhnya berada di tangan Shin Tae-yong.
Diprediksi Shin Tae-yong akan mengambil pemain-pemain yang bersifat menyerang Karena Timnas Indonesia butuh kemenangan di Pial Asia 2024.
Yap, duel antara Timnas Indonesia vs Vietnam bakal menjadi ajang penting bagi kelanjutan masing-masing tim di Piala Asia 2024.
Diketahui, selain dua posisi teratas grup, Piala Asia 2023 juga akan mengambil empat tim terbaik di peringkat ketiga klasemen.
Timnas Indonesia dan Vietnam bakal memperebutkan peringkat ketiga terbaik dari grup D dan akan dibandingkan dengan kontestan lainnya dari grup A hingga E.
Di tempat lain, dua tim pemenang dan kandidat lolos dari grup D akan saling berduel, yakni Irak dan Jepang.
Pemenang dalam pertandingan tersebut bisa mendapatkan tiket pertama kelolosan dari grup D.
Pasalnya, jika mengantongi total enam poin (dari dua kemenangan) sudah sangat sulit di gusur dari posisi dua terbaik klasemen karena berbagai faktor penilaian, termasuk head to head kedua tim.
Menarik melihat persaingan grup D Piala Asia 2024. Terlebih Timnas Indonesia baru saja kembali ke Piala Asia, sejak penampilan terakhir pada 2007 silam.
Klasemen Piala Asia Grup D
Senin, 15 Januari 2024
1. Jepang | 1 | 1 | 0 | 0 | 4 - 2 | +2 | 3 Poin
2. Irak | 1 | 1 | 0 | 0 | 3 - 1 | +2 | 3 Poin
3. Vietnam | 1| 0 | 0 | 2 | 2 - 4 | -2 | 0 PoinÂ
4 Indonesia | 1 | 0 | 0 | 1 | 1 - 3 | -2 | 0 Poin
Jadwal Piala Asia Grup D Matchday 2
(Jumat, 16 Januari 2024)
18.30 WIB: Irak vs Jepang | Education City Stadium
21:30 WIB: Irak vs Timnas Indonesia | Abdullah bin Khalifa Stadium
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)