News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Singapura Pamer Pelatih Baru dari Jepang, Pernah Jadi Asisten Pratama Arhan di Tokyo Verdy

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) memamerkan pelatih barunya dari Jepang, Tsutomu Ogura. Pernah jadi asisten pelatih Pratama Arhan di Tokyo Verdy.

TRIBUNNEWS.COM - Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) baru saja memamerkan pelatih baru mereka.

FAS mengumumkan bahwa Timnas Singapura bakal dilatih pelatih baru dari Jepang, yakni Tsutomu Ogura.

Menariknya, Tsutomu Ogura merupakan mantan asisten pelatih Pratama Arhan di Tokyo Verdy.

Ogura pun berjasa dalam mengantarkan Tokyo Verdy promosi dari J-2 League ke kasta tertinggi sepak bola Jepang alias J-1 League.

Nantinya, sosok Tsutomu Ogura bakal memimpin Timnas Singapura senior dan Under 22 tahun.

Kabar tersebut diumumkan FAS melalui laman resminya, Kamis (1/2/2024).

"Hari ini FAS mengumumkan penunjukkan Tsutomu Ogura sebagai pelatih anyar timnas (senior dan U-22)," tulis rilis FAS, Kamis (1/2/2024).

"Pelatih berusia 57 tahun itu membawa pengalaman melatih signifikan di berbagai klub sebagai bagian dari Asosiasi sepak bola Jepang," tambahnya.

Diketahui, Tsutomu Ogura menggantikan posisi Nishigaya yang dipecat FAS menyusul hasil buruk Timnas Singapura dalam satu tahun terakhir.

Ogura merupakan pelatih Jepang ketiga beruntun yang dipercaya melatih The Lions.

Sebelumnya FAS memilih Tatsuma Yoshida sebagai pelatih timnas Singapura sepanjang 2019-2021, disusul Nishigaya pada 2022-2023 dan kini Ogura.

Baca juga: Jadwal TC Suwon FC di Indonesia Rilis, Pratama Arhan Langsung Debut di Laga Uji Coba?

"Saya bangga kita telah meyakinkan Ogura untuk mengambil alih timnas Singapura," kata Presiden FAS, Bernard Tan.

"Ogura punya karier yang beragam di sepak bola, yang tidak diragukan lagi untuk tidak hanya membantu meningkatkan timnas kita, tetapi seluruh ekosistem sepak bola."

"Dia mungkin tidak terkenal di mata fabs seperti kandidat lain yang telah diberitakan, tetapi saya percaya diri dia bakal mendapat kepercayaan dari pemain dan fans," tambahnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini