Jika Pepe bisa, oleh William Gallas, Cristiano Ronaldo juga dipandang dapat melakukan hal serupa di Piala Dunia 2026.
"Lihatlah Pepe. Dia berusia 41 tahun dan bermain di turnamen ini, dan akan menjadi pemain tertua yang pernah tampil di Kejuaraan Eropa."
"Ronaldo akan mempertimbangkan keikutsertaannya dan akan berpikir bahwa dia bisa melakukan hal yang sama."
"Turnamen ini tidak akan menjadi tarian terakhirnya bagi Ronaldo, tarian terakhirnya akan terjadi di Piala Dunia dalam waktu dua tahun," terangnya menambahkan.
Sejumlah rekor dapat dipecahkan CR7 pada Euro 2024. Satu di antaranya ialah pencetak gol tertua, yang hingga kini masih dipegang oleh striker Austria Ivica Vastic (38 tahun) di Euro 2008.
Selain itu, rekor lain yang bisa dipecahkan Cristiano Ronaldo pada Euro 2024 kali ini adalah pemain tertua yang berhasil meraih gelar juara.
Jika timnas Portugal keluar sebagai juara, CR7 bakal melewati rekor milik Arnold Muhren yang mengantarkan Timnas Belanda juara Euro 1988 saat dirinya berusia 37 tahun dan 23 hari.
(Tribunnews.com/Giri)