Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan mengalahkan Republik Ceko dengan skor tipis 2-1.
Tentu saja kemenangan itu membuat Portugal mendapatkan tiga angka.
Meski demikian, Selecao Das Quinas tak bisa menjadi pemuncak klasemen Grup F.
Portugal masih kalah beken dari Turki yang menang dengan produktifitas gol lebih baik.
Baca juga: Ekspresi Kemenangan Cristiano Ronaldo, CR7 Semringah Antar Portugal Menang di Euro 2024
Turki sendiri menang 3-1 atas Georgia pada pertandingan yang atraktif.
Dengan itu, Turki lebih berhak menjadi pemuncak klasemen Grup F.
Portugal mengikuti di posisi kedua dengan selisih gol tipis.
Sedangkan cerita minor terhampar dari sisi Belgia.
Tim berjuluk Setan Merah itu menelan kekalahan saat menghadapi Slovakia.
Kevin De Bruyne dan kawan-kawan kalah tipis 0-1 dalam matchday pertama mereka.
Hal itu membuat Belgia untuk sementara hanya menempati peringkat ketiga di Grup E.
(Tribunnews.com/Guruh)