Tembus 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya, lalu lolos ke semifinal Piala AFF U23, hingga melaju ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia.
Seakan menjadi bukti nyata prestasi yang berhasil ditorehkan Shin Tae-yong dalam melatih Timnas Indonesia.
Semakin lamanya kebersamaan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia pun diprediksi kian membuat sepak bola tanah air khususnya level timnas kian menjanjikan nantinya.
Tren menggunakan jasa pelatih Korea Selatan seakan juga diminati negara Asia Tenggara lainnya.
Seperti Malaysia yang sempat mempercayakan kursi kepelatihannya kepada Kim Pan-gon selama 2022 s/d 2024.
Meskipun pengaruh yang diberikan Kim Pan-gon tidak sebesar Park Hang-seo ataupun Shin Tae-yong.
Jasa Kim Pan-gon ketika memajukan sepak bola Malaysia nyatanya tidak bisa dilupakan begitu saja dalam dua tahun terakhir.
Kini, teranyar Laos yang sepertinya ingin merasakan sentuhan ajaib pelatih Korea Selatan dengan menunjuk Hyeok-Jun Ha.
Piala AFF 2024 yang digelar beberapa bulan lagi bakal menjadi ujian yang tepat bagi Hyeok-Jun Ha membuktikan magisnya.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)