TRIBUNNEWS.COM - Jika ada kata yang tepat untuk disematkan ke Barcelona tidak lain adalah "lucu". Hal ini merujuk kepada manuver transfer Barcelona dalam mendatangkan penyerang sayap baru.
Barcelona sepintas tidak mawas kondisi kantong keuangan mereka setelah secara terang-terangan menginginkan bergabungnya Rafael Leao ke Camp Nou.
Padahal, ada sebuah fakta menarik lain dari Barcelona. Raksasa Catalan ini bahkan tidak mampu untuk memenuhi tuntutan banderol yang ditetapkan Juventus untuk memboyong Federico Chiesa.
Jika dibandingkan, maka harga jual Federico Chiesa dengan Rafael Leao bak bumi dan langit.
Semula, Barcelona menginginkan untuk menggaet winger Athletic Bilbao dan timnas Spanyol, Nico Williams. Namun tidak terealisasi karena Barca tidak bisa memenuhi permintaan jumlah uang yang harus dibayarkan ke klub asal Basque tersebut.
Oleh karena itu Barcelona memutuskan untuk pindah haluan.
Rival Real Madrid ini sejatinya mempunyai peluang untuk mendatangkan Federico Chiesa. Putra Enrico Chiesa tersebut dilaporkan tidak masuk dalam skema permainan pelatih Juventus, Thiago Motta.
Oleh karena itu, agen dari Chiesa menawarkan kliennya kepada raksasa Catalunya tersebut.
Barcelona pun mengajukan tawaran resmi kepada Juventus di angka €10 juta (Rp172 miliar) untuk mendatangkan winger timnas Italia itu. Namun Juventus menolaknya.
Dalam pemberitaan Football Espana, penolakan Juventus disebabkan nominal yang disodorkan Barcelona kurang dari harga yang sudah dipatok.
Juventus menginginkan tim yang berminat kepada Chiesa, mempu menebusnya tak kurang dari Rp258 miliar. Situasi ini membuat Barcelona memilih untuk memutar haluan.
Baca juga: Akal-akalan Barcelona Buang Ilkay Gundogan, Akhirnya Bikin Marah Manchester City
Bukan mencari pemain yang sesuai dengan kantong keuangan klub, Barcelona justru tergiur untuk mendapatkan salah satu winger muda terbaik dunia saat ini.
Pemain yang dimaksud tak lain adalah Rafael Leao.
Performa Leao cenderung menanjak selama setengah dekade memperkuat AC Milan. Bahkan dia menjadi pilar utama permainan Rossoneri saat merengkuh Scudetto 2020/2021.