News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Carabao

Beda Nasib Klub Elkan Baggott dengan Marselino Ferdinan di Babak Kedua Piala Carabao

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott saat memperkuat Blackpool pada musim kompetisi 2024/2025. Perbedaan nasib didapatkan klub yang diperkuat Elkan Baggott dan Marselino Ferdinan di Piala Carabao, Rabu (28/8/2024) dinihari tadi.

Menjalani laga tandang dengan bertamu ke markas Coventry, Oxford United kalah tipis dengan skor satu gol tanpa balas.

Gol tunggal Brandon Thomas-Asante menjadi pembeda sekaligus dalang tersingkirnya Oxford United.

Oxford United yang merupakan tim League One memang berasa kalah level dengan Coventry yang bersaing di Championship.

Perbedaan satu kasta antara kedua klub jelas terlihat pada statistik pertandingan.

Coventry yang keluar sebagai pemenang memang lebih mendominasi laga dan menciptakan banyak peluang.

Dalam laga melawan Oxford United, Coventry mampu melepaskan 17 tembakan, 5 diantaranya mengarah ke gawang dan menghasilkan satu gol.

Dibandingkan tuan rumah, Oxford United hanya mampu melepaskan delapan tembakan yang tidak ada satupun mengarah ke gawang lawan.

Dari sisi penguasaan bola juga hampir sama, di mana possesion ball Coventry mencapai 53 persen.

Berkaca dari beberapa statistik utama, Coventry layak menang atas Oxford yang levelnya berada satu kelas di bawahnya.

Dalam laga ini, Marselino masih belum masuk skuad Oxford United karena masalah kebugaran, mengingat dirinya belum lama bergabung dengan klub tersebut.

Dengan tersingkirnya Oxford United, jelas kesempatan bermain Marselino akan semakin tipis nantinya bersama klub tersebut.

Meskipun demikian, Marselino harus berjuang lebih keras untuk menembus skuad Oxford United ketika bermain di League One.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini