Sedangkan ketika away, klub Liga Kroasia ini bersua Bayern Munchen, Arsenal, RB Salzburg, dan Slovan Bratislava.
Tentu saja sorotan akan mengarah kepada duel Dinao Zagreb kontra Rossoneri. Sebab AC Milan dalam dua musim terakhir ini diperkuat pemain keturunan Maluku, Tijjani Reijnders.
Hanya saja bedanya, Tijjani memilih untuk memperkuat Belanda, dan sudah menjalani debutnya di level senior saat berlaga di EURO 2024.
Gelandang yang akrab dipanggil Tiji oleh Stefano Pioli tersebut memang sempat ditawari untuk dinaturalisasi oleh Indonesia. Namun ditolak karena memilih untuk memperkuat De Oranje.
Berbeda halnya dengan Thom Haye. Sama-sama menempati posisi gelandang, Thom Haye yang mempunyai kakek yang lahir di Solo, Jawa Tengah, memilih untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Hanya saja terealisasinya duel pemain keturunan Indonesia ini bisa tersaji jika Thom Haye menerima pinangan Dinamo Zagreb.
Sebab, klub milik Erick Thohir dan Anindya Bakrie, Oxford United juga tertarik untuk menggaet pemain berjuluk The Proffesor tersebut.
Pertandingan Dinamo Zagreb di Phase League UEFA Champions League 2024
Home: Borussia Dortmund, Milan, Celtic, Monaco
Away: Bayern Munich, Arsenal, Salzburg, Slovan Bratislava
(Tribunnews.com/Giri)