News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Apesnya Arsenal Lawan Tottenham, Derby North London Liga Inggris Pekan Ini, Pemain Arteta Berguguran

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Arsenal Norwegia #08 Martin Odegaard terlihat selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Tottenham Hotspur di Stadion Emirates di London pada 24 September 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Apesnya Arsenal jelang melakoni Derby North London lawan Tottenham akhir pekan ini. Sejumlah pemain The Gunners mengalami cedera saat jeda FIFA Matchday.

Pertandingan Tottenham vs Arsenal dalam pekan 4 Liga Inggris akan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (15/9/2024) pukul 20.00 WIB.

Pada Jumat (13/9) mendatang, pelatih Arsenal, Mikel Arteta akan memberikan tanggapannya terhadap sejumlah pemain yang cedera dan absen untuk melawan Tottenham di sesi press conference.

Mereka adalah sang kapten Martin Odegaard dan Riccardo Calafiori.

Gelandang Arsenal Norwegia #08 Martin Odegaard terlihat selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Tottenham Hotspur di Stadion Emirates di London pada 24 September 2023. (HENRY NICHOLLS / AFP)

Odegaard mengalami cedera saat memperkuat Norwegia melawan Austria dalam ajang UEFA Nations League

Dalam pertandingan itu, Martin Odegaard yang hendak mengoper bola dapat gangguan dari penyerang Austria, Christoph Baumgartner.

Apes bagi Odegaard, kakinya menapak ke rumput lapangan dalam posisi yang tidak ideal.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan 4: Derby London Tottenham vs Arsenal, Manchester United dan Chelsea Away

Odegaard pun terkapar di lapangan. Dia mendapat perawatan dari tim medis Norwegia, tetapi saat hendak berjalan keluar lapangan ia menangis sambal berjalan tertatih-tatih.

Kapten Arsenal yang diboyong dari Real Madrid itu diragukan mengalami patah tulang i bagian pergelangan kakinya.

Pasca-laga, Martin Odegaard langsung Kembali ke London untuk menjalani pemindaian MRI.

Namun, menurut laporan terbaru, tidak ada patah tulang yang dialami Odegaard, dia hanya perlu pemulihan setidaknya hingga 3 pekan.

"Cedera seperti ini membutuhkan Waktu minimal 3 minggu. Yang lainnya (pemulihan lebih cepat) adalah bonus bahkan bisa memakan Waktu yang lebih lama," ucap dokter tim Norwegia, Ola Sand kepada Norwegia VG, dilansir BBC.

"Apa yang sejauh ini kami peroleh dari pemeriksaan di London adalah kemungkinan tidak ada patah tulang di pergelangan kaki."

"Tapi ini masih memerlukan Waktu. Jika terjadi cedera patah tulang, Odegaard harus absen selama enam pekan atau lebih," sambungnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini